SuaraJawaTengah.id - Aksi blusukan Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini atau yang sering disapa Risma itu menuai kritikan. Kegiatannya mengunjungi masyarakat dianggap lebay dan penuh sandiwara.
Mantan Menko Kemaritiman Rizal Ramli membuat sebuah cuitan di Twitter terkait kritiknya terhadap gaya kerja Mensos Risma yang ia nilai mengandung kepura-puraan.
Dalam cuitannya, Rizal Ramli meminta Mensos Risma agar tidak bertindak terlalu berlebihan dengan melakukan blusukan menemui para tunawisma di kolong jembatan, pinggir jalan, maupun kawasan kumuh.
Ia menyebut rakyat sudah terlalu muak dengan kepura-puraan yang diperlihatkan para pemimpin.
"Mbak Risma, sudahlah. Jangan terlalu lebay. Rakyat sudah muak dengan gaya-gaya 'Pemimpin Sandiwara' yang lebay," tulis Rizal Ramli dalam cuitan tersebut.
Rizal menyebut dalam gaya 'Pemimpin Sandiwara' terdapat kepura-puraan untuk terlihat merakyat, namun kebijakan yang dibuat tidak berpihak pada rakyat.
"Yang hanya pura-pura merakyat, tapi kebijakannya tidak pro-rakyat." lanjut Rizal Ramli.
Di bagian akhir cuitannya, Rizal Ramli memberi saran agar Risma lebih fokus untuk memberikan yang terbaik bagi rakyat.
"Satukan hati, pikiran dan tindakan untuk rakyat," pungkas Rizal.
Baca Juga: Dianggap Sinetron, Roy Suryo Sindir Risma Menteri Pansos
Beberapa warganet yang berkomentar dalam cuitan tersebut tampak tak sepakat dengan ucapan Rizal.
Mereka membela Mensos Risma dengan menyebut bahwa blusukan sudah menjadi ciri khas Risma dalam bekerja melayani rakyat Surabaya.
Salah satu warganet bahkan menyebut pihak-pihak yang menyentil Risma haus sensasi dan dukungan.
"Njenengan sehat om? Lah itu gaya si mbo 10 tahun di surabaya. Bukan cuma duduk di belakang meja. Sudah kebiasaan tangan kotor baju kotor ngurusi warga. Bukan mulut kotor. Makin hari kok makin banyak yang kurang beras jadi gadai integritas demi sesuap sensasi dan dukungan," tulis warganet dengan akun @bud**ur**1.
"Kenapa anda yang sewot anda juga sering blusukan waktu itu ke pelabuhan dll. Masyarakat juga muak dengan ocehan basi anda," tulis warganet dengan akun @Ded***uji.
Meskipun begitu, tak semua warganet yang berkomentar memberikan pembelaan pada Mensos Risma dan aksi blusukannya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo