SuaraJawaTengah.id - Media sosial dikejutkan dengan insiden seorang gadis dirundung oleh sejumlah anak perempuan lain lantaran dianggap melemparkan lirikan mata yang menyinggung.
Gadis yang tengah menaiki motor bersama satu temannya ini tiba-tiba diberhentikan lalu diintimidasi oleh pelaku yang tak terima.
Aksi perundungan alias bullying ini viral setelah videonya beredar di media sosial, salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @memomedsos pada Kamis (14/1/2021).
Dalam video tersebut, nampak dua gadis yang tengah naik motor, diberhentikan oleh empat orang yang menaiki dua sepeda motor.
Baca Juga: Ini Dampak Bullying Bagi Pelaku, Korban, dan Orang yang Menyaksikannya
Satu sepeda motor mencegat korban dari bagian depan, sementara pelaku lain mendekati korban dari arah samping sambil merekam aksinya.
Salah satu pelaku mendorong bagian depan motor korban hingga membuatnya berhenti. Dari sini, perundungan pun terjadi.
Korban langsung berteriak lantaran tak terima motornya diberhentikan. Sejurus kemudian, ia malah terlibat adu mulut dengan para pelaku.
"Lirikan kamu itu lho," kata si perekam video menjelaskan mengapa ia diberhentikan, dikutip SuaraJateng.id, Jumat (15/1).
"Aku nggak terima," sahut gadis berbaju merah yang merupakan salah satu dari pelaku.
Baca Juga: Weladalah! Aksi Perundungan Siswi SMP di Gresik Bermotif Cemburu
Lebih jauh salah satu pelaku mengatakan mereka tak terima lantaran korban melemparkan lirikan mata yang menyinggung.
"Hey kamu kerudung biru tidak usah ngotot, itu teman kamu yang belakang santai saja. Jangan sok jago mbak, kamu belum tahu siapa kita-RED," kata salah satu pelaku kepada korban.
Rekaman selanjutnya menunjukkan para korban dan pelaku telah berpindah tempat di pinggir sawah. Mereka masih melakukan perundungan.
Korban dan temannya diberhentikan dan kunci motornya dicabut. Para pelaku lantas melontarkan kata-kata cibiran.
"Jangan nangis dong mbak, senyum gitu lho, cantik gitu, nanti aku kenalin ke cowok," kata si perekam video.
"Ini lho yang sok kenal, sok jago, nggak kenal melirik-melirik matanya, sok jago," sambungnya sambil tertawa.
Berdasarkan informasi yang diselipkan @memomedsos, insiden perundungan ini terjadi di daerah Gunung Rowo, Pati, Jawa Tengah.
Aksi perundungan sejumlah gadis ke gadis lain ini langsung memancing beragam reaksi publik. Tak sedikit yang keheranan hingga geram melihat video tersebut.
"Kadang bingung, ngeliat orang dikira nantang, apalagi kalau ketemu kumpulan bocah gini, udah drama panjang," tulis akun @hell***
"Perkara lirikan mata doang jadi panjang. Usia remaja emang sensi yak Bund," kata @evie***
"Mungkin mba jago terlalu lama dirumahkan sekolahnya, jadi ugal-ugalan adu mulut di jalanan biar di kira keren kali, udah nggak pake masker lagi," timpal @siti***
"Baperan, ribet, sok iye. Mudah-muahan bukan calon mantu gue," celetuk @nder***
Lihat video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Profil Sawitri Khan: Model asal Bali Sukses Masuk Majalah Vogue, Vokal Kampanye Anti-Bullying
-
Viral Remaja Pencuri Pisang Diarak di Pati, Netizen Kecam Warga Setelah Tahu Alasannya
-
Review Film Pulung Gantung Pati Ngendat: Ketika Mitos Menjadi Teror Nyata!
-
Selipkan Pesan Anti-Bullying: Ulasan Game Pikabuu The Silent Night
-
5 Rekomendasi Film Sambut Akhir Pekan, Ada Film dari D.O. EXO
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
-
Pemain Persib dan PSM Dipanggil Klub Spanyol Osasuna, Bek Persija Absen!
Terkini
-
Berkat Program Speling, Banyak Penyakit Terdeteksi Secara Dini
-
BRI Peduli Bagikan 1.500 Paket Sembako untuk Warga Jatingaleh
-
Curhat Nelayan Cilacap ke Gubernur Ahmad Luthfi: Rebutan Solar hingga Masalah Tambak Udang
-
Pertamina Sabet BUMN Terbaik CSR Jateng: Ungguli Perusahaan Lain dalam Atasi Kemiskinan Ekstrem!
-
Di Tengah Isu Efisiensi, Astra Daihatsu Optimis Capai Target Penjualan di Jateng