SuaraJawaTengah.id - WAGs Juventus, Oriana Sabatini, mendapatkan sorotan publik karena sangat blak-blakan mengungkapkan orientasi seksualnya. Sabatini mengaku dirinya mungkin adalah seorang biseksual.
Hal tersebut diketahui dari unggahan Stories Instagram Sabatini baru-baru ini. Kekasih Paulo Dybala ini awalnya membuka sesi tanya jawab dengan netizen di Instagramnya.
Kemudian ada netizen yang menanyakan orientasi seksual Sabatini. "Apakah kamu seorang biseksual?" tanya netizen di Instagram Sabatini.
Mendapatkan pertanyaan yang sensitif tersebut, Sabatini pun tetap menjawabnya. Mengejutkannya, Sabatini mengaku bahwa tidak menutup kemungkinan dirinya adalah seorang biseksual.
"Benar? kalau harus diberi label saya rasa seperti itu," jawaban singkat wanita 24 tahun ini.
Disadur dari media Italia Tuttosport pada Kamis (21/1/2021), ini bukan pertama kalinya Sabatini mengatakan orientasi seksualnya. Pada 2018 lalu, Sabatini pernah membicarakan apakah dirinya seorang biseksual atau tidak.
"Tidak ada yang lebih indah dalam hidup ini selain perasaan kebebasan. Saya memiliki perasaan ini karena itu ditularkan kepada saya oleh keluarga. Saya tidak tahu apa saya seorang lesbian atau biseksual, tapi saya tidak ingin berprasangka buruk," ucap Sabatini.
Biseksual adalah orang-orang yang memiliki ketertarikan yang sama kuat pada laki-laki dan perempuan, baik secara emosional, romantis, intelektual, dan/ atau seksual. Ketertarikan ini bisa terjadi pada dua orang di saat yang bersamaan atau satu orang dan lainnya berlainan waktu.
Terlepas dari itu, Sabatini dan Paulo Dybala adalah pasangan yang romantis. Dybala bertemu dengan Sabatini di sebuah acara konser dan akhirnya berpacaran pada tahun 2018 lalu.
Baca Juga: Thailand Pertanyakan Kesediaan Timnas Indonesia Jalani Karantina
Berita Terkait
-
Paulo Dybala Cedera Lawan Sassuolo, Ini Komentar Andrea Pirlo
-
Juventus Sudah Sodorkan Kontrak Baru buat Paulo Dybala
-
Aib Paulo Dybala Diumbar Mantan Pacar, Dituding Hobi Selingkuh
-
Pakai Sports Bra, Kekasih Paulo Dybala Pamer Goyangan Hot di Instagram
-
Menguak Makna di Balik Tato Berbahasa Arab Milik Empat Pesepak Bola Dunia
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Warga Sumbang Tolak Tambang Kaki Gunung Slamet: Lingkungan Rusak, Masa Depan Terancam!
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah