
SuaraJawaTengah.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengaku siap melakukan percepatan vaksinasi Covid-19 terhadap insan pers. Ganjar pun berharap pemerintah pusat segera mempercepat distribusi dosis vaksin sehingga bisa segera ditindaklanjuti.
Ganjar mengatakan, insan pers saat ini dihadapkan berbagai tantangan. Tak hanya berkaitan dengan bisnisnya, namun juga tantangan migrasi media serta yang paling berat saat ini adalah Pandemi Covid-19.
Ganjar mengatakan, diperlukan sinergi untuk menghadapi tantangan melawan Covid-19 ini. Maka Vaksinasi bagi kalangan insan pers sangat diperlukan.
“Inilah tantangan yang hari ini cukup berat, maka diperlukan sinergi. Sinergitas dengan pemerintah, dunia usaha, maka menjadi penting,” ucap Ganjar Ganjar, usai menghadiri peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2021 yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo secara virtual di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Selasa (9/2/2021).
Baca Juga: Di Depan Jokowi, Anies Pamer Jakarta Keluar dari 10 Besar Kota Termacet
Dengan menghadapi tantangan pandemi, Ganjar berpendapat bahwa Insan Pers jadi bagian dari masyarakat yang diprioritaskan untuk mendapatkan vaksinasi sebagai pemenuhan haknya.
“Awak-awak media yang perlu mendapatkan vaksinasi, dan tadi bagus sekali presiden langsung merespon dengan baik,” ucap Ganjar.
Ganjar sendiri mengaku sudah mendapatkan berbagai pertanyaan, utamanya terkait kesiapan Jateng dalam program vaksinasi terhadap Insan Pers. Menurutnya, Jateng siap melakukannya bila memang sudah tersedia dosisnya.
“Kasih sekian ampul kepada kami, sekian vial kepada kami biar kami suntik dalam waktu yang cepat,” tegas Ganjar.
Untuk itu pula, Ganjar mendorong insan pers untuk segera menyiapkan data awak-awak media aktif yang bisa divaksinasi serta yang menjadi prioritS.
Baca Juga: Puan Maharani: Pers Sumber Inspirasi Bangkit dari Pandemi
“Tinggal nanti awak-awak media ini cepat untuk bisa mendata mana yang jadi prioritas,” tegasnya.
Dalam peringatan HPN 2021 di Provinsi Jawa Tengah, turut hadir ketua PWI Jateng Amir Mahmud serta pengurus PWI Jateng lainnya. Hadir pula Forkopimda Jateng yakni Wagub Jateng Taj Yasin, Pangdam IV Diponegoro Bhakti Agus, Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi dan Kepala Kejati Jayeng Priyanto serta sejumlah perwakilan dari wartawan.
Berita Terkait
-
Juni 'Mengerikan' Menanti Prabowo: Beban Utang Jatuh Tempo Capai Rp 178 Triliun, Warisan Pandemi
-
Jokowi Masih Dianggap 'Bos', Ganjar Komentari Matahari Kembar
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Ganjar Pasang Badan! Hadiri Sidang Hasto, Beri Dukungan Moral di Tengah Kasus Suap PAW
-
Tonton Langsung Sidang Kasus Sekjen PDIP, Ganjar Pranowo: Semangat Mas Hasto
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
Terkini
-
Semarang Unjuk Gigi sebagai Tuan Rumah Kejurnas Golf Junior 2025, PGI Perkuat Pembinaan Atlet Muda
-
Sidang Kasus Korupsi Mbak Ita dan Etika Komunikasi Hukum di Ruang Publik
-
Link Dana Kaget Hari Ini: Cuan Digital yang Cocok untuk Menyelamatkan Tanggal Tua
-
Segera Klaim Link Saldo DANA Kaget Ini! Rezeki Digital Buat Isi Dompet Tanpa Harus Ngutang
-
Kisah Pesugihan Kepala Desa di Jawa Tengah, Endingnya Menyeramkan!