SuaraJawaTengah.id - Kepopuleran sinetron Ikatan Cinta di kalangan emak-emak memang sudah tidak diragukan lagi. Sinetron yang menceritakan soal kisah cinta Andin dan Aldebaran ini sampai membuat para penontonnya terbawa suasana.
Bahkan sekelompok emak-emak dari Magelang, Jawa Tengah sampai membuat gelaran syukuran atas sebuah episode Ikatan Cinta yang mengisahkan bersatunya kembali hubungan Andin dan Aldebaran.
Dibagikan oleh akun Twitter @txtdrmagelang, potret syukuran warga atas sinetron Ikatan ini viral di media sosial.
"Ndi warga happy water king?? biangane. (Mana warga Seneng Banyurojo?? Bininya-red)" tulis akun Twitter itu.
Dalam potret tersebut, tampak sebuah poster bergambar pemain utama Ikatan Cinta yakni Andin (Amanda Manopo), Aldebaran (Arya Saloka) dan Reyna (Fara Syakila) yang sedang berpose bersama.
Di bawar poster itu, tampak pula tulisan acara syukuran yang digelar warga Seneng Banyurojo, Magelang itu.
Mereka bersyukur karena Andin dan Al dalam sinetron tersebut balikan menjalin hubungan.
"Syukuran Mas Al dan Mbak Andin Balen (balikan-red) Ikatan Cinta Lovers. Seneng Banyurojo, Magelang," demikian tulisan dalam poster tersebut.
Bukan hanya itu saja, beberapa warganet juga turut menambahkan foto-foto acara syukuran tersebut.
Baca Juga: Arya Saloka Punya Motor Senilai Rp 320 Juta, Warganet Kepo Honor Syuting
Tampak di sebuah rumah, beberapa emak-emak menggelar karpet dan makan bersama. Di dinding dan jendela ruangan itu tertempel pula poster syukuran tadi.
"Makasih udah datang teman-teman," demikian tulisan caption foto yang dijadikan status WhatsApp itu.
Kontan, antusiasme emak-emak dari Magelang tentang sinetron Ikatan Cinta itu membuat warganet geleng-geleng tak percaya.
"Magelang gayeng tenan," komentar @Ghofur*****.
"Akale ra umum," imbuh @txtdrmagelang.
"Bu RT ku yang bikin Ya Allah," tulis @Isna*****.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Waspada! Semarang Diguyur Hujan Seharian, BMKG Prediksi Dampak Cuaca Ekstrem Hingga Akhir Januari
-
Mengenal Rumus Segitiga Sembarang dan Cara Menghitung Luasnya
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api