SuaraJawaTengah.id - Wali Kota Solo terpilih Gibran Rakabuming Raka dan Wakilnya Teguh Prakosa akan segera dilantik memimpin kota Bangawan.
Kehadiran Gibran Rakabuming Raka menjadi wali kota tentu saja menjadi sorotan masyarakat. Sebab suami Selvi Ananda adalah anak dari Presiden Joko Wododo yang juga mantan Wali Kota Solo.
Usai dilantik pekan ini, Gibran Rakabuming Raka beserta keluarga dikabarkan akan mengikuti jejak ayahnya, yaitu menempati rumah dinas Loji Gandrung.
Diketahui, rumah Loji Gandrung yang berada di Jalan Slamet Riyadi memang terkenal sangat angker. Tidak semua orang berani menempati rumah yang pernah dipakai Presiden Soekarno.
Pemerintah Kota (Pemkot) Solo saat ini masih menyiapkan rumah dinas Loji Gandrung untuk keluarga Gibran Rakabuming Raka.
Begitu juga dengan rumah dinas Wakil Wali Kota (Wawali) di kawasan Jl Yosodipuro, Ketelan, Banjarsari, yang akan ditempati Teguh Prakosa. Namun Pemkot Solo belum tahu kapan pastinya keluarga Gibran-Teguh akan boyongan ke rumdin masing-masing.
“Rencananya begitu [Wali Kota dan Wawali akan tinggal di rumdin], bersama dengan keluarga. Sehingga kami siapkan semuanya,” ujar Kabag Umum Setda Solo, Herwin Nugroho, dilansir dari Solopos.com, Selasa (23/2/2021).
Persiapan Loji Gandrung Solo yang akan ditempati Gibran dan keluarganya antara lain memilih pengelola rumah tangga dan koordinatornya. Para calon pengurus rumah tangga rumdin Wali Kota dan Wawali, menurut Herwin, akan dilaporkan kepada Gibran dan Teguh.
Proses itu bersamaan dengan penyiapan personel calon ajudan, sopir, sekretaris pribadi, dan staf tata usaha. Daftar para kandidat akan dilaporkan kepada Gibran dan Teguh untuk mendapat persetujuan.
Baca Juga: Rumah Roy Marten Kebanjiran, Tinggi Air Sepinggang Orang Dewasa
“Sebelum pelantikan akan kami finalisasi. Untuk pengurus rumdin yang terpenting kami dapatkan figur koordinatornya dulu,” urainya.
Persiapan Bagian Umum Setda Solo termasuk memastikan posisi dan peran Paspampres nantinya. Sebab berdasarkan PP Nomor 59 Tahun 2013, Paspampres harus selalu melekat mengawal Gibran yang merupakan putra Presiden Jokowi.
Kamar Bung Karno
Berdasarkan catatan Solopos.com, sejak era Joko Widodo (Jokowi) ayah Gibran, Wali Kota Solo selalu menempati rumdin Loji Gandrung. Rumdin untuk Wali Kota dan Wawali merupakan salah satu fasilitas dari Pemkot Solo.
Rumdin untuk Wali Kota Solo Loji Gandrung terletak di pinggir Jl Slamet Riyadi, tak jauh dari Stadion R Maladi Sriwedari Solo. Sedangkan rumdin Wawali Solo terletak di pinggir Jl Yosodipuro, Ketelan, Banjarsari.
Ihwal Rumdin Loji Gandrung ada cerita menarik terkait keberadaan kamar Bung Karno. Sebab tidak semua orang dibolehkan masuk ke kamar itu. Menurut eks Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo, tak ada yang berani tidur di kamar itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal
-
Hutan Rapat dan Cuaca Ekstrem Hambat Pencarian Syafiq Ali di Gunung Slamet