SuaraJawaTengah.id - Muhammad Thohir yang merupakan anggota DPRD Kabupaten Kendal dikabarkan meninggal dunia tersambar kereta api di perlintasan kereta Kalibendo Kaliwungu Kendal Sabtu (27/02/2021) siang.
Anggota Fraksi Partai Persatuan Pembanguan (PPP) itu nekat menerobos palang pintu. Nahas Muhammad Thohir akhirnya tak bisa diselamatkan.
Dilansir dari Ayosemarang.com, penjaga palang pintu kereta, Sutrisno menjelaskan, korban nekat menerobos palang pintu perlintasan padahal sudah ditutup.
Dari kesaksian Sutrisno, saat itu ada dua kereta yang melintas dari arah berlawanan yakni KA 189 Joglosemaraketo dari arah timur dan KA 2704 barang dari arah barat.
Baca Juga: Pemotor Jatuh di Rel dan Nyaris Digilas Kereta, Sebabnya Bikin Tepuk Jidat
“Palang sudah saya tutup karena akan melintas dua kereta dari barat dan timur, lalu pesepeda itu menerobos dan tidak lihat ada kereta api dari arah timur,” jelas Sutrisno.
Korban juga sudah diteriaki warga yang berhenti menunggu KA melintas, tetapi tetap saja menerobos dan tertampar KA 189 Joglosemarkerto jurusan Jogjakarta-Solo-Semarang-Purwokerto.
Sepeda milik korban patah dan korban tergeletak di rel dengan luka dibagian kepala serta kaki.
Korban sempat dibawa ke RS Darul Istoqomah namun dalam perjalanan nyawanya tidak dapat diselamatkan. Menurut dokter jaga RS Darul Istiqomah, Frins Aisiya, korban sudah meninggal saat akan ditangani petugas kesehatan.
“Lukanya di kepala dan kaki akibat benturan, sampai di rumah sakit sudah meninggal,” katanya.
Baca Juga: Kisah Porter Kereta, Andalkan Upah dari Penumpang
Muhammad Thohir merupakan anggota DPRD Kabupaten Kendal Komisi A dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Berita Terkait
-
Turis Rusia Nekat! Aksi Gila Naik Kereta Batu Bara Babaranjang Viral!
-
KAI Beberkan 10 Relasi Kereta Api yang Angkut Penumpang Paling Banyak Selama Lebaran
-
Kecelakaan di Perlintasan Kereta Api Jadi Alarm Penting Taat Berlalu Lintas
-
KAI Catat 21,6 juta Orang Jalani Mudik dengan Kereta Api
-
Harga Tiket Kereta Api Melonjak Setelah Lebaran!
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Tanpa Tedeng Aling-aling, Pramono Sebut Bank DKI Tidak Dikelola Profesional: Banyak Kasus Terus!
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
Terkini
-
Harapan Baru Pasien Kanker Darah, RSUP Kariadi Hadirkan Layanan Cangkok Sumsum Tulang
-
Yuk, Klaim Saldo DANA Kaget Hari Ini! Siap Pakai untuk Belanja, Bayar Tagihan, hingga Jajan Online!
-
BRI Pattimura Sosialisasikan Layanan BRIguna kepada Pegawai PT KAI Daop IV Semarang
-
Perjalanan Terakhir Murdaya Poo: Dikremasi Secara Tradisional di Pelataran Borobudur
-
Perkokoh Sinergitas dan Kinerja Unggul, Semen Gresik Gelar Silaturahmi Idulfitri 1446 H