SuaraJawaTengah.id - Potret seorang pemotor ini mendadak jadi perbincangan lantaran posisi knalpot yang dimilikinya dinilai lain dari yang lain.
Pasalnya, pemotor itu nekat memodifikasi motornya dengan memasang knalpot di sebelah kiri badan motor.
Momen itu terekam oleh seorang pengendara mobil yang sedang berhenti tepat di belakang motor tersebut.
Namun, warganet justru dibuat salah fokus dengan pembonceng motor itu.
Baca Juga: Motor Cicilannya Ditemukan, Ibu Enung: Terima Kasih Pak Polisi
Dilansir dari video yang dibagikan akun Instagram @magelang_raya, tampak beberapa motor yang sedang berhenti di sebuah lampu merah.
Para pemotor yang masih mengenakan seragam SMA itu tampak tak mengenakan helm.
Ada satu motor yang menarik pengguna jalan sekitar karena posisi knalpot yang berbeda.
Knalpot itu dimodifikasi dan dipasang di sisi kiri motor, padahal setelan pabrik biasanya memasang knalpot di sebelah kanan motor.
Pemuda itu juga tampak membonceng seorang siswi berseragam SMA yang juga tak mengenakan helm.
Baca Juga: Sandiaga Uno Terciduk Jajal Motor Listrik Gesits, Mau Diborong Nih Pak?
Akibat posisi knalpot itu, si pembonceng tampak duduk dengan posisi yang cukup sulit.
Pasalnya, ia harus mengangkat kakinya agar tak menyentuh knalpot panas itu.
Kontan, warganet pun ramai-ramai berkomentar dan mengasihani si pembonceng motor modifikasi tersebut.
"Ada yang tahu kenapa knalpot pindah ke kiri om?" tanya admin @magelang_raya.
"Karena di kanan selalu ditikung teman," komentar @ykbah****.
"Horok, kalau nyelomot kakinya yang bonceng maknyuss," tulis @rizki*****.
"Ya yang cerdas dong yang bonceng, boncengnya juga dibalik, disuruh menghadap kanan," komentar @ndot****.
Berita Terkait
-
5 Motor Bekas Serba Guna: Desain Cakep, Irit, Harga Separuhnya Yamaha Aerox 155
-
Sporty dan Iritnya Ngalahin Honda Supra X, Potret Motor Yamaha Seharga NMAX Bekas
-
Harley-Davidson Bikin Motor Mirip Nmax tapi Elektrik, Brand Tenar asal Taiwan Digandeng
-
Jorge Martin Debut Pakai Motor RS-GP, Bagus tapi Masih Butuh Penyesuaian
-
Bermanfaat untuk Masyarakat, Honda Harap Pemerintah Lanjutkan Subsidi Motor Listrik
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Dukung Pilkada, Saloka Theme Park Berikan Promo Khusus untuk Para Pemilih
-
Top Skor El Salvador Resmi Gabung PSIS Semarang, Siap Gacor di Putaran Kedua!
-
Kronologi Penembakan GRO: Dari Tawuran hingga Insiden Fatal di Ngaliyan
-
Kasus Pelajar Tertembak di Semarang, Ketua IPW: Berawal Tawuran Dua Geng Motor
-
Tragedi Simongan: Siswa SMK Tewas Terkena Peluru Nyasar Saat Polisi Lerai Tawuran?