SuaraJawaTengah.id - Pegiat media sosial Denny Siregar mengungkapkan keluh kesahnya saat malu jadi orang Indonesia. Hal itu terjadi di era kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Dilansir dari Hops.id, Denny Siregar malu menjadi orang Indonesia lantaran pada saat kepemimpinan dan pemerintahan Presiden SBY, Indonesia sedang mengalami kehancuran.
Hal itu ia ungkapkan melalui video yang diunggah saluran jejaring YouTube 2045 TV bertajuk ‘Denny Siregar: Siapa calon Presiden 2024?’.
Denny Siregar mengungkapkan bahwa sewaktu tinggal di Malaysia pada sepuluh tahun terakhir sebelum pemerintahan Jokowi dia sempat malu jadi orang Indonesia.
Di masa kepemimpinan SBY, kata Denny, marak terjadi kasus korupsi. Sehingga membuat bangsa Indonesia hancur tidak karuan.
“Jujur saya harus bicara terus terang, sepuluh tahun sebelum Jokowi atau di masa pemerintahan SBY, Indonesia itu hancur enggak karuan,” ujar Denny Siregar Minggu, (21/3/2021).
“Saya tinggal di Malaysia dan saya malu jadi orang Indonesia pada waktu itu karena kita enggak pernah maju selain banyaknya korupsi di Indonesia,” sambungnya.
Kendati begitu semua berubah ketika di tahun 2014 Jokowi mencalonkan diri sebagai Presiden dan kemudian berhasil memenangkan Pemilihan Presiden (Pilpres).
Dari yang semula pesimis dengan pemerintahan Republik indonesia, Denny menjadi lebih banyak berharap bahwa Jokowi mampu membawa bangsa Indonesia ke arah yang lebih maju ketimbang sebelumnya.
Baca Juga: SBY Dukung Jokowi Gelar ASEAN HLM untuk Isu Myanmar
“Jokowi ketika muncul di tahun 2014 saya berharap beliau adalah seorang yang mampu menancapkan tonggak Indonesia menuju pemerintahan yang akan lebih maju ke depan,” tuturnya.
Denny menjelaskan, ketika Presiden Joko Widodo berkuasa, dia memiliki kebanggaan tersendiri terhadap Indonesia lantaran sebagai warga negara biasa bisa memiliki seorang presiden yang merakyat dan visioner.
“Sehingga saya sebagai orang Indonesia punya kebanggaan, sebagai warga negara yang punya presiden yang lebih merakyat dan punya visi ke depan,” kata Denny.
Lebih lanjut Denny mengungkapkan, harapan pribadinya terhadap bangsa Indonesia bisa terpenuhi ketika orang nomor satu di tanah air dijabat oleh Jokowi.
Sebut saja sejumlah gebrakan telah dibuat Jokowi demi kemajuan Indonesia seperti pembangunan infrastruktur yang merata di seluruh daerah.
Terlebih kebijakan yang dilakukan oleh Presiden Jokowi semata-mata untuk membuat Indonesia melangkah lebih maju bukan untuk memperkaya dirinya sendiri.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan