SuaraJawaTengah.id - Lima tahanan titipan di Polres Purbalingga kabur, Selasa (23/3/2021). Kondisi tembok sel tahanan yang sudah rapuh ditengarai jadi penyebab.
Kapolres Purbalingga, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Fannky Ani Sugiharto saat dikonfirmasi Hestek.id--jaringan Suara menegaskan bakal menangkap kembali kelima tahanan itu,
"Semua tahanan yang kabur wajib harus ditangkap kembali," tegas Fannky.
Dia memaparkan, rencana tersebut diduga sudah terorganisir sehingga para tahanan berhasil membuat lubang di tembok untuk kabur.
“Dengan kondisi bangunan yang lama, semua bisa terjadi. Tim Reskrim dan Resmob masih melakukan pengejaran,” katanya.
Fannky mengimbau masyarakat agar tidak menyebarkan isu yang semakin membuat resah.
Dia justru meminta masyarakat membantu melaporkan kepada polisi jika mendapati orang yang mencurigakan di lingkungan mereka.
“Saya meminta jangan diviralkan kaburnya semakin jauh," ujar dia.
Sebelumnya diberitakan, lima tahanan titipan di Polres Purbalingga dikabarkan melarikan diri dan informasi tersebut viral di media sosial Facebook.
Baca Juga: Top 5 SuaraJogja: Momen Gus Dur Buat Seisi Gedung DPR Ngakak Saat Sidang
Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Kelas IIB Purbalingga Soni Nevridiyanto membenarkan informasi kaburnya tahanan titipan Polres Purbalingga tersebut.
“Kami cuma dapat informasi (tahanan) yang kabur itu TKP-nya ada di Polres Purbalingga,” kata Soni saat dihubungi wartawan, Kamis (25/3/2021).
Soni sendiri tidak menjelaskan secara rinci duduk kronologinya. Dia hanya menegaskan jika tahanan dari kasus yang ditangani kepolisian tersebut berada di Polres Purbalingga.
“Bukan di Rutan Purbalingga. Sampai saat ini, tahanan di Rutan Purbalingga masih aman dan terkendali termasuk jumlah juga masih utuh. Jadi kejadian kaburnya itu TKP di Polres Purbalingga,” jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jawa Tengah Garap Potensi Desa: Kunci Pembangunan Nasional dan Indonesia Emas
-
Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet Ditemukan Tewas, akan Dimakamkan Disebelah Pusara Nenek
-
Menguak Warisan Kekayaan Mohammad Reza Pahlavi: Dari Minyak hingga Kerajaan Bisnis Global
-
10 Fakta Gunung Slamet yang Mengerikan, Penyebab Pendaki Syafiq Ridhan Ali Razan Hilang Misterius
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran