SuaraJawaTengah.id - Dua kecamatan di Kabupaten Karanganyar yakni Mojogedang dan Karangpandan diterjang banjir, Selasa (30/3/2021). Meluapnya sungai dikawasan tersebut jadi penyebab banjir.
Dilansir Solopos.com--jaringan Suara.com, banjir di dua kawasan itu menggenangi area persawahan, rumah, dan sejumlah ruas jalan.
Seperti di wilayah perbatasan Desa Ngadirejo, Kecamatan Mojogedang dengan Desa Gondangmanis, Kecamatan Karangpandan. Jembatan penghubung dua desa itu tergenang luapan air sungai.
"Sejambon itu. Jembatan di perbatasan Karangpandan dan Mojogedang. Sekitar jam 14.00 WIB itu kami mengecek wilayah ternyata air sungai sudah meluap. Ini kali pertama terjadi di jalan alternatif Mojogedang dan Karangpandan," kata Kepala Seksi (Kasi) Pelayanan Desa Gondangmanis, Suparmin, saat dihubungi Solopos.com, Selasa (30/3/2021).
Dia menduga air sungai di Sejambon meluap karena sungai besar di atasnya, yakni Sungai Sejlamprang tidak sanggup menampung air hujan.
Akibatnya air meluap ke anak sungai. Suparmin menceritakan hujan deras mengguyur sejumlah wilayah di Kabupaten Karanganyar sejak pukul 11.30 WIB. Hujan mulai reda sekitar pukul 16.00 WIB.
"Ya sejumlah petak sawah tergenang air. Ada sebahu. Usia tanaman 90 hari. Ya kalau begitu ada yang bisa panen dan tidak. Sebetulnya sungai di Sejambon itu kan untuk irigasi. Tetapi memang hujan deras," jelas dia.
Suparmin menyampaikan genangan air mulai surut sekitar pukul 16.00 WIB. Selain jembatan di Sejambon, air juga menggenangi jalan di depan SDN 02 Gondangmanis.
"Sekarang sudah surut. Kami masih menunggu laporan dari kadus setempat tentang kerugian dari sawah yang tergenang air. Kalau jembatan sudah bisa dilalui tetapi memang buk di satu sisi jembatan itu hilang terbawa arus air," tutur dia.
Baca Juga: Banjir di Pekanbaru, PLN Putus Aliran Listrik Pemukiman Warga
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli