SuaraJawaTengah.id - Piala Menpora 2021 memasuki babak ke-8 besar. Pada laga itu, PSIS Semarang akan melawan PSM Makassar di Stadion Kanjuruhan, Malang pada Jumat (9/4/2021) mendatang.
Dilansir dari Ayosemarang.com, Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic mengaku siap meladeni perlawanan tim berjuluk Juku Eja tersebut.
"Tim kami sudah siap 100%," ujar Dragan dalam konferensi pers jelang pertandinga PSIS Semarang melawan PSM Makasar, Kamis (8/4/2021).
Dragan menambahkan, PSM Makassar merupakan tim yang kuat. Menurutnya, kombinasi pemain senior dan yunior di PSM Makassar juga sangat baik.
"PSM mempunyai beberapa pemain andalan seperti Yacob Sayuti, Rasyid Bakri, Patrick Wanggai dan lainnya. Tapi kita akan berjuang maksimal di pertandingan besok," imbuhnya.
Dragan pun menargetkan tiga poin dalam laga perempat final nanti. Dirinya pun telah melakukan sejumlah persiapan untuk menghadapi PSM Makassar. Seperti mematangkan permainan taktikal dan penyelesaian akhir.
"Kami akan berjuang untuk raih 3 poin di laga besok," katanya.
Sementara itu, salah satu penggawa sekaligus kapten tim PSIS Hary Nur mengaku laga besok melawan PSM Makassar adalah laga yang penting.
"Target saya bisa cetak gol di laga besok. Tapi yang utama lagi adalah kemenangan tim," ucapnya.
Baca Juga: Piala Menpora 2021 Masuk Perempatfinal, Menpora Harap Berjalan Lancar
Ditanya siapa sosok yang paling diwaspadai di kubu PSM Makassar, dirinya menegaskan semua pemain PSM Makassar wajib diwaspadai.
"Semua pemian harus diwaspadai, karena semuanya punya kesempatan bisa membuat gol," terangnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya