SuaraJawaTengah.id - Mengucapkan selamat ulang tahun kepada seseorang bisa dilakukan dengan berbagai cara. Mulai dari mengucapkan secara langsung diiringi lagu dan kue hingga memberikan kado berupa barang.
Cara yang tak biasa dilakukan Yeni Amaliya, warga Kabupaten Brebes. Demi memberikan kejutan yang berkesan untuk kekasihnya, perempuan 26 tahun ini menyampaikan ucapan selamat ulang tahun melalui billboard atau papan iklan.
Billboard tersebut dipasang di ruas Jalan Pantura Kota Tegal, tepatnya di Jalan Kolonel Sugiono. Keberadaannya pun menarik perhatian para pengendara yang melintas di salah satu pusat keramaian di Kota Bahari itu.
Dalam billboard berukuran 5 x 10 meter itu terdapat tulisan ucapan selamat ulang tahun untuk Avner Gunawan disertai dengan foto yang bersangkutan sedang duduk.
"Happy Birthday Avner Gunawan. With Love Yeni Amaliya (CEO of Ynclothes)," demikian tulisan yang tertera di billboard.
Saat dihubungi Suara.com, Jumat (16/4/2021), Yeni Amaliya membenarkan dirinya yang memasang billboard tersebut.
Dia mengaku ingin memberi kejutan spesial untuk kekasihnya, Avner Gunawan yang berulang tahun ke-27.
"Sengaja sudah direncanakan ingin memberikan kejutan yang spesial, yang tidak pernah saya kasih ke siapa pun. Itu rencananya dipasang selama satu minggu," katanya.
Melalui kejutan yang tak biasa saat momen ulang tahun itu, Yeni berharap sang kekasih bahagia dan percaya jika dirinya serius dalam menjalin hubungan. "Anggap saja saya bucin," tuturnya.
Baca Juga: Viral Pasien Kontraksi, Petugas Malah Rayakan Ultah di Puskesmas Kutabumi
Menurut Yeni, ide mengucapkan selamat ulang tahun melalui billboard itu muncul ketika dirinya melihat billboard yang banyak terpasang di pinggir-pinggir jalan di Kota Tegal.
"Rencana awalnya malah tidak ada nama saya di situ (billboard). Jadi rahasia biar pas Avner lewat benar-benar kaget," katanya.
Saat ditanya biaya yang dikeluarkan untuk memasang billboard, Yeni enggan mengungkapkan. "Biaya personal," ujar pemilik usaha pakaian dan minuman ini.
Lalu bagaimana respon sang kekasih begitu melihat billboard yang memajang fotonya disertai ucapan selamat ulang tahun?
"Dia nangis. Semakin cepat ingin menikahi saya," ungkap Yeni.
Kontributor : F Firdaus
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim