SuaraJawaTengah.id - Lebaran Idulfitri memiliki tradisi yang beragam. Dari menu makanan, sungkeman, baju baru, hingga menata gaya rambut.
Mengubah gaya rambut di hari raya Idulfitri tampaknya sudah menjadi tradisi masyarakat kita. Momen Idulfitri pun menjadi berkah tersendiri bagi jasa pangkas rambut.
Dilansir dari Ayosemarang.com, hampir semua jasa pangkas rambut ramai pengunjung saat menjelang Idulfitri. Mulai dari anak-anak, remaja, dewasa hingga lansia.
Satu di antaranya di Doel's Barbershop yang berlokasi di Mejasem, Kabupaten Tegal. Puluhan pelanggan silih berganti tiap harinya.
Baca Juga: TOK! Muhammadiyah Tetapkan Idulfitri 1442 H Hari Kamis 13 Mei 2021
Hal itu diakui salah seorang barberman Doel's Barbershop, Ibnu Dwi Laksono atau yang sering dipanggil Danu Bewok.
Menurutnya, menjelang Lebaran seperti ini, barbershopnya tak pernah sepi pengunjung. Ada sekira 70 hingga 80 orang dalam sehari.
"Luar biasa ramenya. Sehari kita bisa motong 12 kepala. Itu per barbermen. Kalau ditotal keseluruhan, sehari bisa 70 sampai 80 orang," katanya, Sabtu (8/5/2021).
Selain di barbershop tempat ia bekerja, barberhome miliknya yang berlokasi di Jalan KH Mukhlas Gang 1, Kelurahan Panggung, Kota Tegal juga tak kalah ramai.
"Alhamdulillah di rumah juga rame. Kadang ada yang minta potong setelah saya pulang kerja. Kalau kebetulan libur, sehari bisa 8 orang," bebernya.
Baca Juga: Simak Tips Pertahankan Pola Makan Sehat Saat Lebaran
Danu mengungkapkan, ada tiga gaya rambut yang paling diminta oleh pelanggan, di antaranya under cut, two block dan comma hair.
"Yang lagi rame sih under cut, two block atau yang korea-korea gitu, sama comma hair. Tapi ada juga yang penting rapih," ujarnya
Seorang pelanggan, Arbar Wahyudin (40) warga Mejasem, Kabupaten Tegal mengatakan, ia bersama anak-anaknya sengaja potong rambut sebelum Hari Raya Idulfitri.
"Ini sama anak-anak habis potong rambut. Ya ini sudah jadi agenda rutin tiap kali jelang Lebaran. Jadi supaya terlihat rapih," tuturnya.
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Barbershop di Surabaya untuk Tampil Ganteng dan Stylish
-
Bikin Keren Maksimal, Ini 5 Rekomendasi Barbershop di Bogor dengan Layanan Lengkap!
-
Apa Itu Hampers? Diperkenalkan di Prancis, Jadi Tren Saat Lebaran dan Natal
-
Viral di TikTok! Barbershop Estetik Ini Donasikan 100% Pendapatannya Untuk Palestina
-
Viral! Bukannya Azan, Seorang Bapak Justru Bacakan Takbir pada Anaknya
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
Terkini
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs
-
Pengamat Nilai Program Pendidikan Gratis dan Rp300 Juta per RW dari Yoyok-Joss Realistis
-
Perebutan Suara NU: Luthfi-Yasin vs Andika-Hendi, Siapa Lebih Unggul?
-
Wapres Gibran Tinjau Program Makan Bergizi di SMKN 7 Semarang, Siswa Sambut Antusias