SuaraJawaTengah.id - PT Hero Supermarket Tbk (HERO) bakal menutup seluruh gerai Giant di seluruh Indonesia pada akhir 2021 mendatang. Pusat perbelanjaan terlengkap tersebut dalam waktu dekat ini, akan mengubah lima gerai Giant menjadi IKEA.
Dilansir Suara.com, hal tersebut diumumkan perseroan dalam keterbukaan informasinya disitus resmi BEI, Selasa (25/05/2021).
"Perseroan akan menfokuskan investasi untuk mengembangkan IKEA, Guardian dan Hero Supermarket yang memiliki potensi pertumbuhan lebih tinggi dibandingkan Giant," kata Direktur HERO, Hadrianus Wahyu Trikusumo.
Selain itu, perseroan juga sedang mempertimbangkan untuk mengubah sejumlah gerai Giant menjadi Gerai Hero Supermarket. Rencana tersebut diharapkan akan memberikan dampak positif terhadap kegiatan operasional, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha perseroan.
"Perubahan strategi ini merupakan respon cepat dan tepat perseroan yang diperlukan untuk beradaptasi terhadap perubahan dinamika pasar, terlebih terkait beralihnya konsumen Indonesia dari format hupermarket dalam beberapa tahun terakhir," pungkasnya.
Kabar menyedihkan tersebut rupanya terdengar dan sangat cepat diterima oleh semua pelanggan Giant di seluruh Indonesia.
Bahkan berdasarkan pantauan SuaraJawaTengah.id, banyak pelanggan atau warganet di sosial media menyerbu postingan terbaru akun instagram resmi @giantindonesiaofficial.
Mereka banyak yang menanyakan serta memastikan kebenaran informasi tersebut. Tak sedikit dari warganet juga yang mengungkapkan kesedihannya, lantaran mereka tak bisa lagi berbelanja di gerai favoritnya.
"Minn benarkah akhir juli seluruh giant di Indonesia sudah tidak beroperasi lagi," tanya akun @yuni.wldr.
Baca Juga: Kaya Gizi dan Lezat, Camilan Cumi Raksasa Ini Cocok untuk Menu Buka Puasa
"Tempat belanja favorit please jangan tutup," sahut akun @tiandarinie.
"Jangan semua Giant tutup dong. Tempat belanja ternyaman #prayforgiant," timpal akun @novi_tatasari.
"Dengernya aja udah nyesek. Thank giant," ucap akun @x_zee.aulia_x.
"Jgn tutup lah.. pliss.. kurma tunisianya enak. Tiap ramadhan selalu beli di giant.. Nanti saya bingung mau cari kemana kurmanya," kata akun @ardiana_oktaviani.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City