
SuaraJawaTengah.id - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan izin penyelenggaraan kompetisi Liga 1 dan Liga 2021. Izin itu diterima langsung Menpora Zainudin Amali.
Bos PSIS Semarang, Yoyok Sukawi menilai langkah yang dilakukan Pemerintah khususnya Polri dan Menpora dalam merestui berjalannya kembali Liga, membuat banyak pihak bergembira. Khususnya para pelaku serta industri olahraga Indonesia yang menggeliat kembali.
Setelah satu tahun lamanya dihantam pandemi yang berdampak pada roda perekonomian, kini perlahan bakal bangkit lagi. Meski masih belum melibatkan penonton secara langsung, adanya izin pelaksanaan kompetisi tetap menjadi kabar yang positif.
"Pertama saya sampaikan terima kasih kepada Kapolri beserta jajaran kepolisian lainnya yang sudah memberi kepercayaan kepada PSSI untuk menggelar Liga 1 2021. Kemudian apresiasi untuk Pak Menpora dan PSSI, atas pekerjaan yang baik dalam mengawal turnamen pramusim Piala Menpora kemarin hingga keluarnya izin Liga 1," kata Yoyok, Kamis (3/6/2021).
Baca Juga: Polri Terbitkan Izin Liga 1 dan 2, Tagar #MenporaPejuangBola Jadi Trending Topik
Selain itu, Yoyok Sukawi juga meminta berbagai insan sepak bola untuk lebih berkolaboratif dalam membangun industri sepak bola. Apalagi saat ini kompetisi sepak bola Indonesia memiliki energi dan baru setelah beberapa tokoh mulai menggandrungi sepak bola di negeri sendiri.
"PSSI harus manfaatkan momentum baik ini untuk mewujudkan kompetisi yang baik dan menarik untuk membangkitkan industri sepakbola. Hal Ini harus dimaksimalkan untuk membangkitkan sepak bola yang setahun lebih vakum," lanjutnya.
“Cabor lainnya juga harus bertahap ikut dikawal supaya gairah olahraga kembali bangkit dan masyarakat mendapat hiburan. Paling penting, atlet-atlet berbakat akan lahir dari sebuah kompetisi," pungkas pria yang juga anggota DPR RI tersebut.
Berita Terkait
-
Jabat CEO Bhayangkara Presisi Lampung FC, Irjen Agus Suryonugroho Siap Bawa Klub Berprestasi
-
Erick Thohir Komentari Kondisi Timnas Indonesia, Singgung Situasi Liga 1?
-
Ciro Alves Keluhkan Nyeri, Bakal Absen saat Persib Bandung Tantang PSS Sleman?
-
Eks Arsenal Jebolan Liga 1 Aneh dengan Cara Makan Orang Indonesia
-
Bhayangkara FC Siap Sikut Persib Bandung Demi Dapatkan Saddil Ramdani
Terpopuler
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- HP Murah Itel A90 Lolos Sertifikasi di Indonesia: Usung RAM 12 GB, Desain Mirip iPhone
- 3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
Pilihan
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
-
Beda Nasib Kakak Pascal Struijk: Main Tarkam Demi Bertahan Hidup
-
Juni 'Mengerikan' Menanti Prabowo: Beban Utang Jatuh Tempo Capai Rp 178 Triliun, Warisan Pandemi
-
AS Juga Protes Kebijakan Hilirisasi Nikel Warisan Jokowi
-
5 Rekomendasi Aplikasi Android untuk Nobar Online, Bisa YouTube hingga Netflix
Terkini
-
Jadi Garda Terdepan, Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Luncurkan Program Kecamatan Berdaya
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Rejeki untuk Isi Dompet Digitalmu!
-
Sinergi BRI Semarang A Yani dan RS Panti Wilasa, Ambulans Baru untuk Selamatkan Lebih Banyak Nyawa
-
Link Saldo DANA Kaget Hadir Lagi! Klaim Sekarang untuk Awali Hari dengan Semangat!
-
Gambaran Hari Kiamat dalam Surat Yasin Ayat 65, Tangan dan Kaki akan Menjadi Saksi Hidup Manusia