SuaraJawaTengah.id - Seorang wanita yang masih berusia sangat muda yakni 23 tahun berhasil menjabat sebagai Kepala Sekolah (Kepsek) Sekolah Dasar (SD) viral di media sosial.
Kisah inspiratif itu dibagikan oleh akun TikTok @afifahfauziyyahofficial, Sabtu (19/06/2021). Dalam video itu, terlihat seorang wanita tengah mendatangani sebuah surat di bagian kepala sekolah.
"Tahun 2012 lulus SD, tahun 2021 kepsek SD," kata keterangan tertulis akun video itu.
Lantas dari pantauan SuaraJawaTengah.id, dalam video lainnya menjelaskan awal mula wanita tersebut bisa menjadi Kepsek. Wanita itu kemudian bercerita bahwa yayasan sekolahnya itu milik orangtuanya yang berprofesi sebagai petani dan juga guru.
Pada saat masih kuliah, wanita itu turut membantu mengajar di yayasan orangtuanya. Singkat cerita, setelah lulus wanita tersebut diberi amanah oleh orangtuanya untuk menjadi Kepsek di yayasannya.
Meski sempat ragu, wanita itu akhirnya menerima dan memiliki cita-cita untuk memajukan pendidikan di daerahnya dengan membantu anak-anak yang kesulitan dalam hal biaya.
Selain itu, wanita ini juga ingin membentuk akhlak anak-anak yang lebih beriman kepada Allah serta harapannya setelah lulus dari sekolah bisa menghafal minimal satu juzz Al-Qur'an.
Sontak saja ungguhan video itu langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari warganet yang merasa baper kepada wanita tersebut.
"Mantapppp 2x masuk fyp, semoga aku, kamu, kita sukses menggapai mimpi," tulis akun I'm erin.
Baca Juga: Parah, Jenazah Covid-19 Tergeletak di Depan Rumah Gegara Ini?
"Eh buset seumuran gue udah jadi kepsek, lha gua kuliah aja belum kelar," ujar akun Virgo.
"Keren bgt kamu kaa, masyalllah semoga aku bisa sukses juga nanti aamin," cetus akun Nat.
"Wah hebat udah jadi kepala sekolah. Saya 2012 masuk kuliah sekarang masih jadi dokter poli belum bisa jadi kepala puskesmas," sahut akun Cherryblossom.
Video selengkapknya ada di sini
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Tragedi Gunung Slamet: Syafiq Ali Ditemukan Tewas Setelah 16 Hari Pencarian Dramatis
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal