SuaraJawaTengah.id - Mirip cerita di sinetron, beredar sebuah video di TikTok yang menceritakan keluh kesah seorang wanita terpaksa menikah siri dan jadi istri kedua untuk melunasi hutang.
Kisah pengakuan wanita itu dibagikan oleh akun TikTok @najwa499 belum lama ini. Wanita yang diketahui bernama Najwa ini menceritakan awal mulanya mau menikah siri dan jadi istri kedua karena harus melunasi hutang untuk pengobatan orangtuanya.
Namun ternyata pernikahan tersebut tidak berlangsung lama. Wanita yang masih muda ini harus rela diceraikan oleh suaminya.
"22 Juli 2020 nikah siri, harus menerima jadi istri kedua saat usia 21 tahun karena utang. Oktober 2020 saya dinyatakan hamil," ucap Najwa dalam keterangan tertulis dalam video tersebut.
"2021 Januari saat saya hamil empat bulan, dia menceraikan saya secara lisan. Saya tidak memiliki hak apapun untuk menolak dan harus membesarkan janin saya sendiri," lanjut Najwa.
Lantas Najwa memberitahu kondisi kehamilannya saat ini sudah menginjak 9 bulan. Artinya Najwa sebentar lagi akan melahirkan buah hatinya.
Selain itu, Najwa juga mengaku sedih lantaran diusia muda sudah menyandang status janda. Meski begitu, Najwa tidak mempermasalahkan karena hal itu sudah menjadi takdirnya.
"I'm singel mom. Jangan salahkah saya ini bukan mau saya tapi keadaan," ucapnya lagi.
Sontak saja unggahan video di langsung menyedot perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang mengomentari pernikahan sirih dan juga memberi semangat kepada wanita tersebut.
Baca Juga: Bikin Bahagia! Niat Perbaiki Speaker, Istri Malah Temukan Hal Tak Terduga
"Pelajaran buat perempuan. Nikah siri itu jebakan laki-laki. Istri ngga bisa nuntut harta gono-gini dan dengan mudah ditinggalkan," ucap akun My Everything.
"Nikah siri itu akan merugikan kaum hawa, tapi banyak aja tuh yang mau nikah siri dengan alasan sih laki-laki tajir/sultan jadi bisa diandalkan dlm masalah keuangan," cetus akun User2110696.
"Tetap semangat kak, suatu hari nanti mantan suami mu pasti akan menyesal. Semoga dilancarkan pas hari kelahirannya kak," tutur akun Syakila Atik.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Waspada! Semarang Diguyur Hujan Seharian, BMKG Prediksi Dampak Cuaca Ekstrem Hingga Akhir Januari
-
Mengenal Rumus Segitiga Sembarang dan Cara Menghitung Luasnya
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api