SuaraJawaTengah.id - Warga Desa Girikulon, Secang, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, bergotong royong mendirikan dapur umum untuk membantu memenuhi kebutuhan makan bagi penderita Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing.
Koordinator dapur umum Desa Girikulon Ana Rosita di Magelang, mengharapkan peranan dapur umum ini meringankan beban penderita Covid-19 selama masa pemulihan dengan menjalani isolasi mandiri.
"Dapur umum di Desa Girikulon selalu ramai warga. Setiap hari, baik perangkat desa maupun warga, sibuk memasak makanan yang nantinya dikirim kepada warga yang menjalani isolasi mandiri," ungkap Ana, Kamis (8/7/2021).
Ana menyampaikan bahan makanan yang dimasak tersebut dibeli menggunakan Dana Desa dan partisipasi warga.
Baca Juga: Gus Muhaimin Minta Pemerintah Beri Akses Pengobatan bagi Pasien Isolasi Mandiri
"Setiap hari dapur umum membuat 70 nasi bungkus. Selain dibagikan kepada penderita Covid-19 juga dibagikan kepada keluarganya meskipun dinyatakan negatif," paparnya.
Perangkat Desa Girikulon Tito Sardi menyampaikan di Desa Girikulon saat ini terdapat 32 warga yang dinyatakan positif Covid-19 dan masih menjalani isolasi mandiri, sedangkan 39 warga sudah dinyatakan sembuh.
Pihaknya telah memberikan pemahaman kepada masyarakat untuk tidak menggelar kegiatan yang menyebabkan kerumunan.
"Terlebih kepada warga yang positif, agar bisa menahan diri untuk tidak berinteraksi dengan warga lain sehingga bisa menekan kasus penyebaran Covid-19," ujar dia.
Sumber: ANTARA
Baca Juga: Kate Middleton Isolasi Mandiri, Gimana dengan Pangeran William?
Berita Terkait
-
Nostalgia Orde Baru? Prabowo-Gibran Dikritik Kompak Pamer Simbol Militerisme Lewat Akmil
-
Tampang Budiman Sudjatmiko versi Lawas dan Masuk Kabinet Prabowo Disorot Publik: Waktu Muda Melawan, Pas Tua Ciut
-
Gibran Blusukan Hingga Tinggalkan Akmil, Rocky Gerung: Kok Bisa Ya Pencitraan Diwariskan?
-
Raffi Ahmad Cerita Alasan Prabowo Subianto Ajak Kabinetnya Retreat di Akmil: Ada Filosofinya
-
Istana Buka Suara: Retreat Kabinet di Akmil Gunakan Dana Pribadi Prabowo
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Menteri Perdagangan dan Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBU Sleman yang Disegel
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng