
SuaraJawaTengah.id - Artis Nia Ramadhani dan suaminya Ardi Bakrie diamankan polisi pada Rabu (7/7/2021) terkait kasus penyalahgunaan narkoba.
Tak hanya kedua, sang sopir pribadi mereka juga ikut diamankan pihak berwajib. Polisi resmi menetapkan ketiganya sebagai tersangka. Mereka dikenai ancaman hukuman empat tahun penjara.
Selama ini, hubungan rumah tangga Nia dan Ardi terlihat mesra tanpa ada masalah. Bahkan tak jarang keduanya sering tampil bersama di berbagai kesempatan.
Namun siapa sangka, keduanya sempat cekcok rumah tangganya gara-gara wanita lain. Hal itu diungkap sendiri oleh Nia Ramadhani pada tahun 2017 lalu. Kata Nia kala itu, Ardi Bakrie membuatnya kesal lantaran kerap melirik wanita lain saat berada di dekatnya.
Baca Juga: Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Tertangkap Pakai Sabu, Ini Bahaya Narkoba untuk Kesehatan
“Dia ada orangtua murid cakep dikit, dia nengok. Ada guru cakep, dia nengok. Ih ampun deh nih orang,” kata Nia dilansir Hops.id--jaringan Suara.com, Jumat (9/7/2021)
“Nengok sampai muter balik begitu. Kesel banget,” sambung Nia Ramadhani.
Melihat sang istri marah, Ardi Bakrie pun mengatakan bahwa tindakannya itu menggambarkan sosok cowok tulen. “Cowok yang cowok,” kata Ardi.
“Memang nih orang enggak bisa dilepas sendiri. Tau nggak lu?” kata Nia lagi.
Ardi Bakrie pun lalu mengatakan, bahwa ia tak menyembunyikan sesuatu pun kepada Nia Ramadhani.
Baca Juga: Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie tak Muncul saat Jumpa Pers, Publik Protes Keras
“Enggak dong yang. Kan aku enggak ada yang diumpetin sama kamu. Bener enggak? Ngapain aku tiba-tiba sendirian kayak begitu,” sahut Ardi.
Seperti diberitakan sebelumnya, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie kini telah ditetapkan sebagai tersangka oleh kepolisian usai ditangkap karena kasus narkoba. Keduanya dikatakan menggunakan sabu. Selain Nia dan Ardi, ditangkap juga sopir mereka yang berinisial ZN.
“Tiga orang ditetapkan sebagai tersangka, yang pertama inisialnya ZN laki-laki umurnya 43 tahun, dia adalah supir pekerjanya setiap hari, juga membantu di kediaman dua tersangka lainnya. Yang kedua adalah inisialnya RA, perempuan, 31 tahun seorang ibu rumah tangga. Ketiga, iisialnya AAB umur 40 tahun, laki-laki, karyawan swasta. RA dan AAB ini adalah suami istri, RA adalah seorang publik figur,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus.
Nia diamankan di kediaman rumahnya di Pondok Pinang, Jakarta Selatan sekitar pukul 15.00 pada Rabu, (7/7/2021). Sementara Ardi Bakrie menyerahkan diri pada malam harinya.
Dari penangkapan tersebut, pihak kepolisian mengamankan barang bukti berupa satu klip kristal putih diduga narkotika dengan berat brutto 0,78 gram dan satu buah bong.
Berita Terkait
-
Ammar Zoni Bebas dalam Hitungan Bulan, Bakal Tobat atau Ulangi Kesalahan?
-
Tergiur Duit Sogokan, Begini Nasib 3 Polisi di Samarinda Bebaskan Tahanan Nyabu di Penjara
-
Fachry Albar Terancam 12 Tahun Penjara: Kedua Kalinya Terjerat Narkoba, Kali Ini Lebih Berat?
-
Geger! Fachry Albar Ditangkap dengan Bong Modifikasi dan Kokain, Apa Motifnya?
-
Tak Hanya Fachri Albar, Deretan Artis Ini Juga 3 Kali Tersandung Kasus Narkoba
Tag
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
Terkini
-
Semarang Unjuk Gigi sebagai Tuan Rumah Kejurnas Golf Junior 2025, PGI Perkuat Pembinaan Atlet Muda
-
Sidang Kasus Korupsi Mbak Ita dan Etika Komunikasi Hukum di Ruang Publik
-
Link Dana Kaget Hari Ini: Cuan Digital yang Cocok untuk Menyelamatkan Tanggal Tua
-
Segera Klaim Link Saldo DANA Kaget Ini! Rezeki Digital Buat Isi Dompet Tanpa Harus Ngutang
-
Kisah Pesugihan Kepala Desa di Jawa Tengah, Endingnya Menyeramkan!