SuaraJawaTengah.id - Komika Dodit Mulyanto memang sangat familiar di masyararakat. Apalagi dodit kini juga merambah dunia layar lebar.
Dodit Mulyanto mulai terkenal audisi Stand Up Comedy Indonesia (SUCI) pada 2014.
Aktor dan komika dengan gaya khas bicaranya yang medok berhasil menjadi public figure yang terkenal.
Seperti apakah profil Dodit Mulyanto? Ternyata lulusan UNS Solo lho.
Profil Dodit Mulyanto
Dilansir dari Solopos.com, Minggu (1/8/2021), Dodit mempunyai nama lengkap Dodit Wahyudi Mulyanto. Komedian berekspresi datar ini lahir pada 30 Juni 1985 di Blitar, Jawa Timur.
Dodit pernah mengenyam bangku di SLTPN 3 Blitar dan SMAK Diponegoro Blitar dan melanjutkan kuliah di Universitas Sebelas Maret (UNS), Solo, Jurusan Pendidikan Geografi.
Sebelum terkenal menjadi komedian, Dodit berprofesi menjadi guru musik SD dan SMP Santa Clara Surabaya. Dodit kali pertama tampil berkomedi tunggal di kafe Surabaya pada 2012. Kala itu dia memberanikan diri maju ke panggung tanpa persiapan materi karena mendapat paksaan dari temannya.
Dia pun mengikuti ajang Stand Up Comedy Indonesia ke 4 di Kompas TV. Kekasih Angela Ci ini berkompetisi dengan dengan komika lain seperti Abdurrahim Arsyad, Yudha Keling, Yudhit Ciphardian, dan lainnya.
Baca Juga: Kritik Pemerintah Berujung Hujatan, Kiky Saputri: Emang Saya Melakukan Kejahatan?
Dodit tampil di panggung dengan ciri khasnya pembawaanya yang kalem dan membawa biola kesayanganya. Dia juga mempunyai jargon “Pria Jawa yang memegang erat budaya Eropa untuk menggambarkan karakternya”. Sang juri, Raditya Dika selalu menjadi bahan leluconnya. Namun dia tersisih pada penampilan ke-14.
Kendati demikian, Dodit kemudian mengepakkan sayapnya ke dunia akting seperti di sinetron komedi dan film romantis. Dia juga sering mengisi acara di luar kota setelah terkenal lewat Stand Up Comedy.
Dodit mengaku lebih memilih bermain di layar lebar daripada beradu akting di sinetron yang membuatnya lelah lantaran harus syuting tiap hari.
Tidak hanya menjadi komika dan aktor, Dodit juga piawai bernyanyi. Hingga kini dia sudah mempunyai enam lagu yakni Cinta Pandangan Pertama, Pepaya Mangga Pisang Jambu, Yellow Flower ft. Cak Blankon dan Ipunk Power Metal, Darling ft. Cak Blankon, Udut Kopi ft. Lek Dahlan, dan lagu terbarunya tahun ini, Gunung Kemukus ft. Ndarboy Genk.
Dodit pernah menjadi bintang iklan dari produk Daihatsu, Oronamin C, Pipa Alderon, dan Tokopedia. Dia juga pernah didapuk menjadi model video klip Los Dol milik Denny Caknan yang meledak di pasaran pada 2020.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Waspada! Semarang Diguyur Hujan Seharian, BMKG Prediksi Dampak Cuaca Ekstrem Hingga Akhir Januari
-
Mengenal Rumus Segitiga Sembarang dan Cara Menghitung Luasnya
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api