SuaraJawaTengah.id - PSIS Semarang resmi mengikat pemain tengah, Reza Irfana yang sebelumnya bermain di Bali United.
Reza akan diikat kontrak selama tiga tahun ke depan untuk memperkuat lini tengah Laskar Mahesa Jenar.
General Manager PSIS, Wahyoe “Liluk” Winarto menuturkan, bahwa Reza direkrut karena manajemen dan tim pelatih menganggap pemain yang bersangkutan cukup potensial.
Apalagi usia Reza sangat muda dan saat ini ia baru berumur 22 tahun.
Baca Juga: Persiapan Persib Hadapi Liga 1 Singkat, Nick Kuipers Tetap Optimistis
“Reza kami kontrak karena yang bersangkutan pemain muda potensial. Selain itu, hadirnya Reza juga diharapkan menambah kedalaman skuat di lini tengah,” tutur Liluk dilansir laman resmi klub, Kamis (19/8/2021).
“Selamat bergabung Reza, beri penampilan terbaikmu untuk PSIS,” sambungnya.
Sementara itu, Reza Irfana mengaku bersyukur bisa bergabung bersama skuat PSIS musim ini dan ia berjanji akan bekerja keras untuk dapat berkontribusi di PSIS.
“Merasa bangga menjadi bagian dari PSIS. Kedepannya akan bekerja keras dan semoga bisa berkontribusi banyak untuk tim dan dapat membantu PSIS untuk meraih target yang dicanangkan,” tandas Reza.
Baca Juga: Bali United Waspadai Persib dan Febri Hariyadi di Musim Baru Liga 1
Berita Terkait
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Persib Resmi Ajukan Perubahan Jadwal Lawan Bali United, Manajemen: Semoga Dikabulkan
-
Sepak Terjang Syakir Sulaiman, Pemain Bali United di Tahun 2017 Kini Jadi Pengedar Narkoba
-
BRI Liga 1: Persib Minta Laga Lawan Bali United Ditunda, Ada Apa?
-
3 Tim BRI Liga 1 dengan Penampilan Amburadul: Ada Klub yang Incar Pratama Arhan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri
-
Cari Rumah Baru di Ibu Kota Jatim Sesuai Fengshui? Hadiri BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Jelang Pencoblosan, PAN Jateng Dorong Pilkada Berlangsung Damai, Ini Alasannya
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang