SuaraJawaTengah.id - Putra kedua Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, Edhie Baskoro Yudhoyono resmi menyandang gelar doktor.
Edhie Baskoro yang merupakan anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat resmu lulus dan menjalani wisuda doktor dalam jaringan (daring) dengan IPK 4.0 atau cumlaude.
Gelar doktor Edhie Baskoro Yudhoyono resmi disahkan melalui Wisuda Daring Program Pendidikan Sarjana, Profesi Dokter Hewan, Magister, dan Doktor Tahap VII Tahun 2021 Institut Pertanian Bogor (IPB).
Acara ini berlangsung hari Rabu sejak pukul 09.00 WIB hingga 11.25 WIB.
Ibas merupakan mahasiswa Program Doktor Manajemen Bisnis (DMB) Angkatan 12 dan telah melakukan uji disertasi berjudul “Strategi Pembiayaan dan Investasi untuk Pengembangan Pariwisata Terpadu yang Berkelanjutan dan Inklusif” yang disiarkan secara langsung dan disaksikan ribuan masyarakat Indonesia.
Ibas menerangkan bahwa pemilihan disertasi dengan topik pengembangan pariwisata terpadu disebabkan belum ada studi yang secara khusus mengkaji strategi pembiayaan dan investasi untuk pengembangan pariwisata terpadu, inklusif, dan berkelanjutan.
Hasil penelitian Ibas mendapat apresiasi dari berbagai kalangan, khususnya apresiasi dari Dewan Penguji. Prof. DR. Ir. M Syamsul Maarif, M.Eng merupakan salah satu dewan penguji disertasi milik Ibas. Ia menilai bahwa hasil disertasi Ibas sangat sempurna.
“Pertama, selamat promovendus Edhie Baskoro Yudhoyono yang telah menghasilkan suatu disertasi yang sangat ilmiah dan sempurna. Kenapa saya bilang sempurna? Karena metodenya sangat lengkap, multimethod, semua ada,” tutur Prof. Maarif.
Prof. Maarif juga mengatakan bahwa Ibas berbeda dari politisi kebanyakan, karena disertasi yang diangkat bukan persoalan politik. Biasanya, kata Prof. Maarif, di jurusan apa pun, politikus selalu membuat disertasi politik dan tidak ada yang analisisnya seluas disertasi milik Ibas.
Baca Juga: Sindir Keras Eko Kuntadhi, Demokrat: Buzzerp Memang Sulit Empati
“Disertasi ini perlu diapresiasi bukan karena siapanya melainkan isinya,” ucap Prof. Maarif.
Sementara itu, dari pihak keluarga, mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang merupakan ayahanda Ibas mengatakan Ibas telah memperlihatkan bahwa ia memiliki kepedulian terkait masalah yang sangat krusial di negeri ini, yaitu masalah ekonomi, investasi pembangunan, kepariwisataan, dan sekaligus memberikan solusi melalui disertasinya.
SBY memaknai kelulusan Ibas sebagai awal yang baru.
“Untuk EBY (Edhie Baskoro Yudhoyono) ini adalah a new beginning for you. Insyallah a good beginning,” kata SBY. [ANTARA]
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Viral Petani Kudus Kuras Air Sawah Saat Banjir, Ini Penjelasannya yang Sempat Disalahpahami
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang