SuaraJawaTengah.id - Tim terbang layang Jawa Tengah memberangkatkan 10 atlet untuk berlaga di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua, yang akan digelar pada tanggal 2--13 Oktober mendatang.
Dari cabang terbang layang Jateng menargetkan merebut satu medali emas PON. Mereka sebelumnya melakukan pemusatan latihan di Lanud Adi Soemarmo, 10 hari dalam satu bulan.
Tim terbang layang PON Jateng rencana diberangkatkan ke Papua, pada tanggal 26 September mendatang. Sebanyak 10 atlet terbang layang Jateng yang terdiri atas lima putra dan lima putri yang akan berlaga pada PON Papua.
Kesepuluh atlet terbang layang Jateng yang akan mengikuti PON tersebut adalah, untuk putra Hengki Kosasi, Adhinta Surya Putra, Yudha Virgonata, Bido Angkasa, dan Nurohman. Sedangkan, putri terdiri atas Dewi Saryaningsih, Navietri Arum W, Kenne Puella R, Esther Jeanne, dan Ifa Triana.
Mereka resmi dilepas oleh Komandan Lanud Adi Soemarmo Marsma TNI Agus Setiawan selaku Ketua Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Provinsi Jawa Tengah, di Hotel Front One, Boyolali, Kamis (3/9/2021).
Marsma TNI Agus Setiawan dalam kesempatan itu menyampaikan ucapan selamat dan memberikan penghargaan yang tinggi kepada para atlet terbang layang Jawa Tengah yang telah terpilih untuk mewakili wilayahnya di ajang PON Papua.
Agus Setiawan berharap para atlet terbang layang Jateng dapat meraih kemenangan dan kesuksesan dalam PON XX yang dilaksanakan di Papua.
"Jangan terlena dengan suasana euforia atau dalam kegembiraan, tetapi harus serius fokus dan siap untuk memenangkan kejuaraan itu. Perhatikan faktor keamanan dan keselamatan kerja yang merupakan prioritas utama, dalam pencapaian target. Berikan yang terbaik untuk Jawa Tengah," kata Agus.
Selain itu, dia juga menekankan kepada para ofisial yang akan mendampingi team atlet dalam event tersebut untuk memperhatikan keperluan dan kesiapan atlet, baik secara fisik, mental, dan jasmani.
Baca Juga: DIY Targetkan 11 Medali Emas di PON Papua
"Dengan demikian akan mempermudah kelancaran para atlet dalam mempersiapkan diri untuk mengikuti kegiatan ini," paparnya.
Menurut dia, dalam menyikapi penyebaran COVID-19 yang masih melanda negeri saat ini, para atlet tetap memperhatikan protokol kesehatan, selama kegiatan PON XX 2021 berlangsung, agar terhindar dari penyebaran virus.
Sumber: ANTARA
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Mengenal Rumus Segitiga Sembarang dan Cara Menghitung Luasnya
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem