SuaraJawaTengah.id - Artis Arya Saloka saat ini tengah digandrungi masyarakat. Ia mulai terkenal dengan sinetron Ikatan Cinta yang tayang di RCTI.
Namun demikian Arya Saloka rupanya tidak terlena dengan popularitasnya. Ia kini mulai menggarap bisnis kuliner.
Dalam menjalankan usahanya, pemeran Aldebaran di sinetron Ikatan Cinta ini juga menggandeng istri dan sejumlah partner.
Menyadur dari Solopos.com, Arya Saloka diketahui memiliki enam usaha bisnis di bidang kuliner, mulai dari camilan, minuman, hingga makanan berat.
Baca Juga: Tingkah Fara Shakila saat Terima Penghargaan Buat Amanda Manopo Gemas
Kiprah yang dilakukan lawan main Amanda Manopo ini bisa jadi inspirasi bagi kita semua supaya berani berbisnis.
Berikut ini daftar bisnis kuliner yang tengah digarap Arya Saloka:
1. Warung Burjo Kekinian
Arya Saloka memiliki bisnis kuliner berupa warung burjo dengan konsep kekinian. Tidak hanya menyediakan makanan berat, kedai bernama Burjo Bar tersebut juga memiliki menu aneka kopi ala coffee shop hits. Tak heran banyak anak muda pun tertarik untuk mengunjunginya.
2. Dimsum
Bersama dengan adik dari Zaskia Adya Mecca, yakni Marsha Natika, Arya Saloka juga tengah mengembangkan usaha bernama Kyo Dimsum. Uniknya, dimsum ini memiliki konsep penyajian ala sushi.
3. Minuman Susu Kekinian
Bersama dengan seorang rekannya, Arya Saloka juga memiliki bisnis minuman susu bernama Kokoni Indonesia. Tak berbeda jauh dari usaha sejenis, Kokoni menyediakan menu susu aneka rasa dengan berbagai topping, mulai dari puding, boba, dan grass jelly.
Baca Juga: 8 Sudut Rumah Glenca Chysara yang Sederhana dan Nyaman
4. Rice box
Kecintaannya akan dunia kuliner membuat Arya Saloka dan sang istri, Putri Anne, tertarik untuk mengembangkan bisnis rice box. Sesuai dengan namanya, Beeflogy, menyediakan menu dengan bahan utama daging.
5. Pisang goreng
Bukan sembarang pisang goreng. Bisnis kuliner bernama Moala Pisgor ini disajikan dengan konsep yang unik bagi sebagian masyarakat Indonesia, yakni dengan menggunakan sambal. Usaha yang dikelola Arya dengan komika Arie Kriting itu kini telah memiliki 5 cabang di Jabodetabek.
6. Roti
Bisnis kuliner Arya Saloka berikutnya adalah roti. Usaha roti dengan nama Maroti Bakery ini memang masih terbilang baru. Namun demikian, varian roti yang dijual tak kalah beragam dari para kompetitornya, mulai dari rasa cokelat, keju, kacang, hingga abon.
Berita Terkait
-
Ikatan Cinta Jadi Sinetron Paling Favorit Amanda Manopo, Diduga Karena Main Bareng Arya Saloka
-
Terciduk Dapat Bunga dari Arya Saloka, Nikita Mirzani Sempat Sindir Amanda Manopo Cabe-cabean
-
Sama-Sama Bicara Soal Mertua, Pandangan Amanda Manopo Beda 180 Derajat dengan Putri Anne
-
Unggahan Terbaru Arya Saloka Disorot, Mulai Berani Go Public dengan Amanda Manopo?
-
Terciduk Dapat Bunga dari Arya Saloka, Amanda Manopo Diduga Bayar Akun Gosip Demi Tutupi Aibnya
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
Terkini
-
BMKG: Cuaca Semarang Diperkirakan Berawan Tebal, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Alokasi Anggaran Sampai Rp750 Juta, Jateng Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis
-
Jelang Nataru, Polisi Batasi Operasional Truk di Jateng
-
Target 2045: Semarang Bangun Kota Tangguh Bencana dan Berdaya Saing Global
-
Semen Gresik Tebar Kebaikan, Bantu Pedagang Sayur Keliling di Rembang Tingkatkan Penghasilan