SuaraJawaTengah.id - Kontingen Jawa Tengah mendapatkan tambahan dua medali emas di arena Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua dari cabang olahraga (cabor) taekwondo.
Emas itu salah satunya dipersembahkan atlet cantik, Dinda Putri Lestari Bertanding di GOR Politeknik Penerbangan Kayu Batu, Kota Jayapura, Jumat (1/10/2021), Dinda Putri turun babak final kyorugi (pertarungan) kelas U-73 kg putri. Dinda mampu menaklukkan Oppy Denena Ginting (Sumatera Utara).
Diwartakan Ayosemarang.com--jaringan Suara.com, atlet kelahiran Temanggung 11 Januari 2001 itu sejak masuk Pelatda PON, mahasiswi Udinus Semarang itu memang bercita-cita ingin memberikan yang terbaik bagi Jateng.
"Emas PON ini saya persembahkan untuk Jateng dan ibu tercinta yang selama ini banyak memberikan support ke saya," ungkap Dinda usai pertandingan.
Baca Juga: Ridwan Kamil Kunjungi Kontingen Jabar yang Berlaga di PON Papua
Bungsu dari tiga bersaudara pasangan Sumaryanto (alm) dan Wahyuni itu memaparkan, kunci sukses meraih emas, atlet yang hobi mendengarkan musik pop ini mengaku disiplin latihan, ketenangan dan rasa percaya diri. Dia menyampaikan terima kasih atas dukungan dari tim pelatih dan pengurus Pengprov TI Jateng.
Bagi Dinda, medali emas PON XX Papua 2021 sangat berkesan. Capaian ini memacunya untuk bisa meraih prestasi yang lebih tinggi seperti SEA Games.
Tentang bonus emas yang didapatkan atas prestasinya di PON dengan tersenyum dia menyebut untuk berbagi.
'Ya berbagi kebahagiaan, bersama ibu dan pelatih,'' kata pengagum taekwondoin Inggris Lauren Williams itu.
Baca Juga: PON Papua: Kapten Papua Puncaki Daftar Top Skor Sementara Sepak Bola Putra
Berita Terkait
-
Anggap Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Bisa Bikin Jateng Lebih Baik, Kaesang: Cabut Kartu Tani yang Tak Tepat Sasaran
-
Kunci Akun Medsos, Vanessa Nabila Risih Dihujat Netizen: Tidak Punya Hati
-
Singgung Soal Dukungan ke Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Legislator PDIP Kecewa dengan Prabowo: Kebahagiaan Saya Luntur
-
Sampaikan Banyak Aduan Soal Netralitas ASN-Kades, Wamendagri: Pilkada Jateng-Jatim Perlu Atensi
-
Endorse Lutfi-Taj Yasin, Prabowo Didesak Mundur dari Ketum Gerindra
Tag
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
BMKG Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem di Jawa Tengah pada 14-16 November 2024
-
Rahasia Sukses Pertashop: Pertamina Ungkap Strategi Peningkatan Pendapatan lewat NFR
-
BMKG Prakirakan Cuaca Berawan dan Kabut di Semarang Hari Ini, Masyarakat Diminta Waspada
-
Prabowo Dukung Cagub Jateng, Bawaslu Telusuri Potensi Pelanggaran Netralitas Presiden
-
Korupsi Pengurusan Tanah di Semarang: Mantan Lurah Sawah Besar Divonis Lebih Ringan dari Tuntutan Jaksa