
SuaraJawaTengah.id - Latihan para pemain AHHA PS Pati atau PSG Pati dibubarkan oleh warga dan oknum suporter. Para pemain PSG Pati itu melakukan latihan di Lapangan Suruh Kalang, Karanganyar, Jumat (1/10/2021) sore.
Pembubaran latihan pemain PSG Pati pun membuat geger. Kenapa bisa demikian?
Menyadur dari Solopos.com, manajemen Persis Solo menegaskan telah menyediakan lapangan penunjang sebagai tuan rumah lanjutan Liga 2 Grup C di Stadion Manahan Solo menyusul pembubaran latihan AHHA PS Pati PSG Pati.
AHHA PS Pati atau Putra Safin Group (PSG) Pati menggunakan lapangan di wilayah Karanganyar yang tidak direkomendasikan oleh kubu tuan rumah melalui panitia pelaksana (panpel).
Baca Juga: Waduh! Sedang Latihan, AHHA PS Pati Diserang Puluhan Oknum Suporter Persika
Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona, dalam keterangannya, Minggu (2/10/2021), mengatakan Persis Solo ditunjuk sebagai salah satu tuan rumah fase penyisihan putaran pertama Liga 2 telah menjalankan regulasi untuk memfasilitasi seluruh klub dalam berlatih dan menggunakan fasilitas yang ada di Kota Solo.
Menurutnya, melalui komunikasi dengan panpel, semua klub tamu mendapatkan hak untuk dapat menggunakan fasilitas lapangan yang tersedia di Kota Solo.
Tuan rumah telah menyediakan sejumlah lapangan seperti Lapangan Banyuanyar, Lapangan Sriwaru, dan Lapangan Sriwedari yang merupakan lapangan pendukung ajang Piala Dunia U-20.
Latihan PSG Pati Dibubarkan
Sebelum dibubarkan warga dan oknum suporter, AHHA PS Pati dijadwalkan uji coba melawan Persika Karanganyar di Lapangan R. M. Said Karanganyar. Namun, pertimbangan protokol kesehatan (prokes) membuat agenda itu dibatalkan.
Baca Juga: Klasemen Sementara Liga 2: Klub Atta Halilintar dan Raffi Ahmad Jadi Juru Kunci
Panpel menyayangkan keputusan AHHA PS Pati karena menggelar pertandingan uji coba di luar agenda kompetisi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
Sengketa PSU Siak Berlarut-larut: Jangan sampai Nafsu Berkuasa Merusak Sosial Ekonomi
-
Diisi Tokoh Top Dunia! Danantara Masih Mandul, Tajinya Belum Terlihat
-
Sosok Mbok Yem, 'Penjaga' Gunung Lawu dan Warungnya yang Legendaris
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
-
Beda Nasib Kakak Pascal Struijk: Main Tarkam Demi Bertahan Hidup
Terkini
-
Teror Mencekam KKN di Magelang: Sampai Trauma Seumur Hidup!
-
PT Semen Gresik Tingkatkan Awareness dan Kepatuhan K3 Melalui Genba dan SOT di Area Produksi
-
Jadi Garda Terdepan, Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Luncurkan Program Kecamatan Berdaya
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Rejeki untuk Isi Dompet Digitalmu!
-
Sinergi BRI Semarang A Yani dan RS Panti Wilasa, Ambulans Baru untuk Selamatkan Lebih Banyak Nyawa