SuaraJawaTengah.id - Pundi-pundi medali emas kembali didapatkan kontingen Jawa Tengah di ajang PON XX Papua 2021.
Terbaru, medali emas dipersembahkan dari cabang olahraga (cabor) biliar.
Duet Ricky Yang dan Rico Dela Wijaya di nomor 15 Ball Double Putra yang bertanding di venue Biliar Mimika, Selasa (5/10/2021) jadi penyumbangnya.
Ricky dah Rico menang 5-0 atas tim Sulawesi Selatan (Sulsel) di partai puncak nomor 15 Ball Double Putra.
Baca Juga: PON Papua: Maria Londa Sabet Emas Lompat Jauh Putri
Lebih spesial lagi, Ricky dan Rico mempersembahkan emas biliar tepat di hadapan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo yang menyaksikan perjuangan atlet biliar.
Manajer biliar Jateng, Buntat mengatakan perjuangan Ricky dan Rico di final relatif mudah saat melawan Sulsel karena unggul jauh 5-0.
"Persaingan sangat berat justru sebelum partai final. Medali emas ini suatu Raihan positif di hari ini dan menjadi motivasi Jateng untuk menambah medali emas," kata Buntat diwartakan Ayosemarang.com--jaringan Suara.com.
Ganjar yang datang pun memberikan suntikan semangat tambahan agar atlet bisa terus bersaing dan mempersembahkan medali emas di nomor-nomor selanjutnya.
"Pak Ganjar tadi memberikan selamat secara langsung kepada Ricky dan Rico setelah memastikan kemenangan. Pak Ganjar pesan agar kami terus berjuang hingga akhir perlombaan," tutur Buntat.
Baca Juga: PON Papua 2021: Jawa Barat Tambah Emas, Perak, dan Perunggu dari Panjat Tebing
Sayangnya, kesuksesan Ricky Yang dan Rico tak diikuti pebiliar putri Jateng Angeline Ticoalu di nomor 10 Ball Single Putri. Namun, Buntat optimistis, Angeline akan memberikan medali di 3 nomor.
"Jateng mengikuti 16 nomor di cabor biliar. Semua nomor memiliki kans meraih medali," pungkas Buntat.
Berita Terkait
-
Ternyata Ini yang Bikin Elektabilitas Ahmad Luthfi Unggul dari Andika Perkasa dalam Pilgub Jateng 2024
-
Elektabilitas Ahmad Luthfi Lebih Unggul dari Andika Perkasa di Pilkada Jawa Tengah 2024, Apa Iya?
-
Empat Hari Jelang Pencoblosan Pilkada Jateng, Elektabilitas Ahmad Luthfi-Taj Yasin di Atas 50 Persen
-
Yakin Luthfi-Yasin Menang Pilgub Jateng, Jokowi: Tunggu Rabu Sore
-
Gigi Palsu Ahmad Luthfi Copot Saat Debat, Nama Vanessa Nabila Terseret
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Kasus Pelajar Tertembak di Semarang, Ketua IPW: Berawal Tawuran Dua Geng Motor
-
Tragedi Simongan: Siswa SMK Tewas Terkena Peluru Nyasar Saat Polisi Lerai Tawuran?
-
Misteri Kematian Siswa SMK di Semarang: Diduga Ada Luka Tembak, 2 Saksi Menghilang
-
Kalahkan Persik, PSIS Semarang Diguyur Bonus 200 Juta!
-
Menteri Perdagangan dan Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBU Sleman yang Disegel