SuaraJawaTengah.id - Mantan kader partai Demokrat Ferdinand Hutahaean mendadak jadi sorotan dan dibully warganet di media sosial.
Usai dirinya kedapatan menyebutkan daerah Lamongan berada di Provinsi Jawa Tengah. Alih-alih berada di Provinsi Jawa Timur.
Awalnya Ferdinand ingin menyerang dan melontarkan kritik keras kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang belakangan ini kerap mengkampanyekan anti rokok.
Padahal kampanye anti rokok tersebut bisa berdampak buruk terhadap daya serap para petani tembakau di sejumlah daerah.
Baca Juga: LA Mania Kecewa, Tuntut Manajemen Persela Lamongan Pecat Pelatih
Makanya, Ferdinand menyarankan Anies untuk belajar ke Pemkab Lamongan yang dinilai bisa membantu para petani dengan cara mengembangkan budidaya tembakau.
"Anies kampanye anti rokok, Lamongan Jawa Tengah kembangkan tembakau..!!," cuitnya melalui akun @ferdinandHaen3.
Lebih lanjut, Ferdinand mengingatkan kepada Anies untuk melihat data bahwasannya cukai rokok merupakan salah satu penyumbang terbesar bagi pendapatan negara.
"Cukai rokok adalah penyumbang terbesar pendapatan negara bahkan diatas sektor Migas dan tambang. Anies mana ngerti yg gini2, dia cm pengen terhubung dgn dunia luar tp tak pintar cara mainnya. MENTAL PENGEMIS," jelasnya.
Bukannya mendapat dukungan, cuitan Ferdinand justru jadi bahan olok-olok warganet. Pasalnya ia salah menyebut daerah Lamongan yang berada di Jawa Tengah.
Baca Juga: Tuntut Penundaan Kenaikan Cukai Tembakau, 100 Buruh Rokok akan Long March ke Istana Negara
"Emang Jawa tengah kabupaten atw kota mana yg ada nama daerah nya Lamongan Fer? Setahu gwe Lamongan itu salah satu kabupaten di Jawa timur.... Gwe yg kurang update apa karna SMA loe yg g jelas dmn makanya suka mindah2 daerah org seenaknya?," ujar akun @TeWe**.
"Dulu Ngawi, skrg Lamongan yg pindah ke Jateng, makasih Lae udh bikin sy ketawa," ungkap akun @andaputra**.
"Bang, kalo ngetik di lihat dulu peta lah, jangan kelihatan gak cerdas gitu, masa Lamongan Jawa tengah, kasian Bu Khofifah. Gimana mau di kasih jabatan lah ngomong aja belum bener.. uwis belajar lagi lah," kata akun @muhammad**.
"Ampun deh pak.. yang bener aja pak.. itu lamongan masih masuk daerah JATIM.. please sebelum nge tweet mending buka gmap dulu atau peta wilayah jatim di buku2 banyak kok pak," sahut akun @Liadha**.
"Ngaku NKRI didadaku, teriak-teriak Pancasila, nyebut Lamongan di Jawa Tengah, saya enggak yakin kalau anda Lulus SMA, atau mungkin dulu DO pas SD yaa," timpal akun @msyarif**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Prabowo Dapat Pujian dari Donald Trump, Warganet Pertanyakan Kelancaran Bahasa Inggris Jokowi
-
Timnas Day: Suporter Wajib Catat, Ini Rute Termudah dari Lamongan Menuju Stadion GBK
-
Outfit Timnas Jepang di Indonesia Bikin Warganet Kena Mental, Legging Merah Timnas Garuda Jadi Bahan Candaan
-
Singgung Soal Dukungan ke Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Legislator PDIP Kecewa dengan Prabowo: Kebahagiaan Saya Luntur
-
Sampaikan Banyak Aduan Soal Netralitas ASN-Kades, Wamendagri: Pilkada Jateng-Jatim Perlu Atensi
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
BRImo FSTVL Ajak Nasabah Transaksi dan Menabung, Raih Hadiah Keren BMW 520i M Sport dan Ribuan Hadiah Langsung
-
Pegiat Sosmed Ini Sebut Jika Andika Perkasa-Hendi Ingin Menang, Jangan Ada yang Main Dua Kaki
-
4 Napi Terorisme Nusakambangan Ikrar Setia NKRI, Bertobat Jadi Duta Perdamaian
-
Cegah Politisasi Kades, Pj Gubernur Jateng Lakukan Ini Jelang Pilkada 2024
-
Gilbert Agius Bocorkan Strategi PSIS Semarang di Putaran Kedua Liga 1: Datangkan Pemain Terbaik!