SuaraJawaTengah.id - Cara cek pengumuman hasil seleksi tahap 1 rekrutmen KAI 2021. Pengumuman hasil seleksi tahap 1 rekruitmen KAI 2021 sudah keluar.
Simak berita Rekrutmen KAI 2021 ini. PT KAI melalui akun Twitter @KAI121 memberitahukan bahwa hasil seleksi rekrutmen KAI 2021 akan diumumkan pada tanggal 12 Oktober 2021, hari ini.
Hasil pengumuman rekrutmen KAI 2021 tahap 1 yang berupa seleksi administrasi bisa dicek di akhir artikel ini.
PT KAI adalah perusahaan milik negara (BUMN) yang berkaitan dengan jasa transportasi angkutan kereta api.
Baca Juga: LENGKAP Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1 Rekrutmen KAI 2021
Pada tahun 2021 ini, lowongan pekerjaan atau rekrutmen KAI 2021 kembali dibuka.
PT KAI melalui akun Twitter @KAI121 memberitahukan bahwa hasil seleksi rekrutmen KAI 2021 akan diumumkan pada tanggal 12 Oktober 2021, hari ini.
"Hasil seleksi rekrutmen PT KAI tahap awal (administrasi) rencananya akan diumumkan pada tanggal 12 Oktober 2021 melalui website https://recruitment.kai.id . Silakan melakukan pengecekan pada tanggal dan website tersebut ya Kak. Trims.”, tulis akun Twitter @KAI121 yang menjawab pertanyaan warganet.
Bagi pendaftar yang memenuhi administrasi akan dinyatakan lolos seleksi.
Rekrutmen KAI 2021
Baca Juga: PT KAI Umumkan Hasil Seleksi Rekrutmen Tahap Awal
PT KAI pada tahun 2021 membuka lowongan (rekrutmen) sebanyak 12 formasi, berikut ini formasi lengkapnya:
- Masinis
- Kondektur
- Pengatur perjalanan kereta api atau PPKA
- Petugas Langsir (PLR)/Petugas Rumah Sinyal (PRS)
- Petugas Negative Check Listrik Aliran Atas (PNC LAA)
- Petugas Negative Check Sintelis (PNC Sintelis)
- Operator KP JR
- Teknisi Workshop Depo Mekanik JJ
- Satker Teknisi Jalan Rel dan Jembatan
- Administrasi
- Staf Pelayanan
- Teknisi Pemeliharaan Sarana
Ada banyak posisi pekerjaan yang tersedia dalam lowongan kerja PT KAI 2021 yang disediakan.
Pemilik ijazah SMA/SMK, D3, D4, dan S1 yang baru lulus atau fresh graduate juga bisa mengirimkan lamaran untuk lowongan kerja PT KAI tersebut.
Untuk bisa mengikuti lowongan kerja PT KAI, calon pelamar harus memenuhi persyaratan berikut:
- Pas foto terbaru background berwarna biru, menggunakan kemeja putih.
- Ijazah SLTA/D3/D4/S1 asli atau fotocopy legalisir.
- Transkrip D3/D4/S1 atau Nilai Ujian Nasional asli (SKHUN) atau fotocopy legalisir.
- Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Surat Keterangan Kependudukan yang masih berlaku.
- Akreditasi jurusan program studi D3/D4/S1 pada saat tanggal kelulusan.
Sertifikat TOEFL ITP/TOEFL PBT/iBT/IELTS/TOEIC dari lembaga pendidikan bahasa terakreditasi yang masih berlaku, untuk tingkat pendidikan D3/D4/S1 dan khusus untuk formasi SLTA - Kondektur.
Tahapan Seleksi Rekrutmen PT KAI 2021
Sementara dalam seleksi rekrutmen KAI 2021 terdapat beberapa tahap yang harus dilewati oleh peserta, yaitu sebagai berikut:
- Seleksi Tahap 1: Administrasi
- Seleksi Tahap 2: Kesehatan Awal
- Seleksi Tahap 3: Psikologi
- Seleksi Tahap 4: Wawancara
- Seleksi Tahap 5: Kesehatan Akhir
Sebelumnya, pendaftaran telah dibuka pada 18 September 2021 dan batas akhir pendaftaran rekrutmen KAI adalah pada tanggal 24 September 2021.
Setelah itu, pendaftar akan mengikuti seleksi tahap 1 berupa seleksi Administrasi, dan rencananya akan diumumkan pada tanggal 12 Oktober 2021.
Jika pendaftar lolos seleksi tahap 1, selanjutnya akan mengikuti seleksi Kesehatan Awal, Psikologi, Wawancara, dan juga Tes Kesehatan akhir.
Sementara link pengumuman rekrutmen KAI 2021 dapat diakses melalui website https://recruitment.kai.id/ .
Itulah informasi pengumuman rekrutmen KAI 2021 yang perlu diketahui. Cek secara berkala situs recruitment.kai.id.
(Rishna Maulina Pratama)
Berita Terkait
-
Info Diskon Tiket Kereta Terbaru 2024 untuk Libur Natal dan Tahun Baru, Cek di Sini!
-
Sri Sultan HB X Bicara Soal Sengketa Tanah Kasultanan dengan PT KAI: Status HGB Dipersoalkan
-
Kraton Yogyakarta Tuntut PT KAI Rp1000 Buntut Klaim Lahan di Stasiun Tugu Yogyakarta
-
5 Lowongan Kerja Creative Agency, Cocok Buat Mengembangkan Pengalaman Kerja yang Dinamis & Inovatif
-
Kronologi 'Nyuwun Sewu' Keraton Jogja Gugat PT KAI Seribu Perak
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Tragedi Simongan: Siswa SMK Tewas Terkena Peluru Nyasar Saat Polisi Lerai Tawuran?
-
Misteri Kematian Siswa SMK di Semarang: Diduga Ada Luka Tembak, 2 Saksi Menghilang
-
Kalahkan Persik, PSIS Semarang Diguyur Bonus 200 Juta!
-
Menteri Perdagangan dan Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBU Sleman yang Disegel
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya