SuaraJawaTengah.id - Mantan Wali Kota Solo sekaligus Ketua DPC PDIP Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo atau Rudy angkat bicara berkaitan dengan polemik banteng dan celeng.
Seperti diketahui, Ketua DPD PDI P Jateng, Bambang Wuryanto atau yang dikenal Bambang Pacul, sempat menyebut barisan pendukung Ganjar Pranowo sebagai celeng.
Rudy menyebut jika dirinya lebih senang dengan sebutan banteng celeng, dari pada banteng celengan.
Banteng celengan yang dimaksud Rudy ialah banteng yang hanya berpikir bagaimana mengumpulkan pundi pundi untuk dirinya sendiri.
Namun, jika banteng celeng sudah jelas tegak lurusnya tidak berbelok seperti celeng berlari.
"Dengan adanya pernyataan Mas Bambang Pacul yang deklarasi capres itu celeng, saya lebih seneng jadi banteng celeng," ungkap Rudy.
Selain itu, Rudy juga memberikan semangat kepada rekan kadernya, yang baru baru saja ini mendapat semprotan dari Bambang Pacul terkait.
"Jadi bagi rekan-rekan deklarasi yang dikatakan celeng jangan putus asa jika dikatakan hal demikian. Diambil positifnya saja," paparnya.
Rudy menegaskan, justru kader yang seperti celeng itulah yang menurutnya tegak lurus. Berjuang untuk mencari suara yang sebanyak banyaknya tidak menggantungkan orang lain, namun bagaimana bermanfaat demi bangsa dan negara.
Baca Juga: Istilah Celeng dan Banteng yang Disebut PDIP, Semiotik yang Wajar Dalam Komunikasi Politik
Namun demikian, menurut Rudy, hal demikian tidak perlu diperpanjang dalam permasalahan ini.
"Sekarang deklarasi tidak hanya Ganjar Pranowo, Mbak Puan Maharani juga melakukan deklarasi. Jika hal ini akan terus diperkeruh, nantinya banteng banteng celeng ini juga akan deklarasi semua," tegas dia.
"Apalagi Pak Ganjar sendiri kan juga tidak minta untuk di deklarasikan. Yang mendeklarasikan adalah rakyat Indonesia yang mengetahui kinerja Ganjar Pranowo," tegasnya.
Rudy pun mempersilahkan jika kadernya akan mendeklarasikan hal serupa.
"Ya silahkan kalau mau temen temen deklarasi. Nanti serahkan ke DPC seterusnya aspirasi tersebut akan kita serahkan ke DPD dan DPP PDI P," pungkas Rudy.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim