SuaraJawaTengah.id - Mantan politisi demokrat Ferdinand Hutahaean secara mengejutkan siap mendukung Ganjar Pranowo maju di ajang Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2024 mendatang.
Bahkan sebagai bentuk keseriusan dukungannya, ia akan membentuk relawan di Batak untuk mendukung Gubernur Jawa Tengah tersebut.
"Saya berencana ingin mendirikan Relawan HALAK BATAK UNTUK GANJAR," katanya melalui cuitan di akun twitter @FerdinandHaean3.
Lebih lanjut, Ferdinand menjelaskan alasan dirinya menjatuhkan pilihan untuk mendukung Ganjar. Karena sosok 52 tahun itu sangat konsisten melawan segala bentuk radikalisme.
"Sampai saat ini bagi saya hanya Ganjar yang BERANI BERSIKAP TEGAS terhadap radikalisme yang memecah Bangsa,'' jelasnya.
Ia pun lantas mengajak kepada seluruh suku Batak agar bergabung bersamanya. Guna membentuk relawan yang mensuport Ganjar Pranowo di ajang Pilpres 2024.
"Siapa kawan2 Batak yang ingin bergabung dengan saya? Silahkan di kolom komen dan RT,” tandasnya.
Sontak saja cuitan Ferdinand itu langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang mendukung dibentuk relawan tersebut.
"Untuk Pontianak dan Kubu Raya sy siap mengkordinir lae," ujar akun @allthe**.
Baca Juga: Ganjar Ingin Jateng Gunakan Bus Listrik
"Gaskan bang, siap tempur ini, dari BATAM," cetus akun @Jonisa**.
"Setuju Lae.. saya bergabung dari Kabupaten Labuhanbatu, Sumut," ungkap akun @zulkifi**.
"Horas ni Lae....Horas Indonesia!!!," sahut akun @AminSiregar**.
"Semoga terwujud tulang' karna saya lah salah satu dr pendukung'mu @ganjarpranowo presiden2024," timpal akun @Egigultom**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Heboh! 5 Fakta Protes Celana Dalam di Kudus, Publik Soroti Penari Erotis di Acara KONI?
-
4 Link Saldo DANA Kaget Rp149 Ribu Siap Kamu Sikat, Jangan Sampai Ketinggalan!
-
Semarang Siaga Penuh! 220 Pompa Air dan Infrastruktur Permanen Jadi Kunci Hadapi Banjir 2026
-
Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
-
10 Perbedaan Honda Freed dan Toyota Sienta: Kenyamanan dan Kualitas yang Beda