SuaraJawaTengah.id - Sebuah mobil Avanza bernopol K-1319-AK mendadak menabrak pagar kantor Polsek Kota Kudus, Jalan Jenderal Sudirman, Minggu (21/11/2021).
Akibat tabrakan itu, pagar kantor mengalami kerusakan parah dan tiang baliho juga roboh.
Menurut Kanit Laka Satlantas Polres Kudus Ipda Firman Abit Prasetya, kecelakaan tunggal tersebut diduga disebabkan karena sopirnya yang bernama Hartoyo warga Desa Bulungcangkring, Kecamatan Mejobo, Kudus, kurang konsentrasi.
Adapun kronologis kejadiannya, ketika pengemudi mobil Avanza tersebut memompa ban mobilnya di SPBU depan Polsek Kota Kudus.
Setelah itu, mobilnya tiba-tiba menyelonong menyeberang jalan dan menabrak trotoar dan pagar Polsek Kota Kudus. Adapun kerugian atas kejadian tersebut ditaksir mencapai Rp2 juta.
Sebelum menabrak pagar Polsek, Hartoyo mengakui mobilnya dalam posisi berhenti dan sudah direm dengan rem tangan.
"Seingat saya posisi giginya juga netral. Hanya saja saat dihidupkan tiba-tiba mobil langsung jalan," ujarnya.
Karena dalam kondisi gugup, dia mengakui saat mobil melaju sudah berupaya menginjak pedal rem. Namun, salah menginjak pedal gas.
"Akhirnya, mobil meluncur dan menabrak pagar Polsek Kota Kudus," ujarnya.
Baca Juga: Waduh! Salah Injak Gas, Pengemudi Avanza Nyelonong Seruduk Kantor Polsek
Ia mengaku bersyukur masih selamat dan tidak menabrak pengendara yang melintas meskipun bagian depan mobilnya rusak dan kaca depan juga pecah. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas yang Anti-Rugi: Pemakaian Jangka Panjang Tetap Aman Sentosa
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Mobil Listrik 8 Seater Pesaing BYD M6, Kabin Lega Cocok untuk Keluarga
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- Target Harga Saham CDIA Jelang Pergantian Tahun
Pilihan
-
Dasco Tegaskan Satgas DPR RI Akan Berkantor di Aceh untuk Percepat Pemulihan Pascabencana
-
6 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Terbaik untuk Pengalaman Menonton yang Seru
-
Kaleidoskop Sumsel 2025: Menjemput Investasi Asing, Melawan Kepungan Asap dan Banjir
-
Mengungkap Gaji John Herdman dari PSSI, Setara Harga Rumah Pinggiran Tangsel?
-
Aksi Adik Kandung Prabowo yang Makin Mencengkeram Bisnis Telekomunikasi
Terkini
-
BRI BO Slawi Gelar Cek Kesehatan dan Donor Darah Gratis, Wujud Peduli Masyarakat
-
7 Tempat Wisata Rembang Viral dan Hits Ini Siap Jadi Favorit Libur Akhir Tahun 2025
-
Kampung Natal Saloka 2025: Perayaan Nataru Penuh Kearifan Lokal dan Rekor Dunia!
-
PT Semen Gresik Kucurkan Rp1,05 Miliar untuk Pembangunan Infrastruktur Jalan Enam Desa
-
BRI Konsisten Salurkan Bantuan dan Trauma Healing bagi Anak-Anak Korban Bencana di Sumatera