SuaraJawaTengah.id - PSG Pati atau AHHA PS Pati FC berhasil memastikan diri bertahan di kompetisi Liga 2 musim depan.
Hasil seri 1-1 melawan Hizbul Wathan dalam laga penentuan grup C cukup menyelamatkan klub yang dimiliki youtuber Atta Halilintar turun ke kasta Liga 3.
Sedangkan bagi Hizbul Wathan hasil seri tersebut sangat menyakitkan. Karena mereka harus terlempar ke Liga 3 musim depan.
Dibalik kesuksesan AHHA PS Pati FC bertahan di Liga 2 musim depan. Terdapat sosok pemain klub yang bermarkas di Pati ini menuai sorotan.
Sosok tersebut tak lain yakni kapten tim Zulham Zamrun. Meski tak bermain, karena mendapat sanksi kartu merah pada saat melawan PSIM Yogyakarta.
Zulham Zamrun tertangkap kamera terlihat sangat bahagia usai AHHA PS Pati FC bertahan di Liga 2. Akan tetapi, reaksi sosok pemain yang berkostum Persib Bandung itu dinilai berlebihan.
Hal itu diketahui dari unggahan video akun instagram @casualultraindonesia. Dalam video singkat itu nampak emosi Zulham Zamrun meledak setelah laga AHHA PS Pati melawan Hizbul Wathan selesai.
Terlebih dalam video singkat itu juga Zulham Zamrun melontarkan kata-kata tidak sopan. Sehingga reaksinya tersebut sangat berlebihan.
"Good job. Weii kasih keras ke kita kak. Kasih keras ke kita. Anj***," kata Zulham yang duduk di tribun penonton.
Baca Juga: Link Live Streaming PSG Pati Vs Hizbul Wathan FC, Tayang Sore Ini
Sontak saja unggahan video singkat itu menuai sorotan dari warganet. Tak sedikit dari mereka yang mengecam reaksi berlebihan Zulham Zamrun tersebut.
"Wkwkwk bertahan gak degradasi berasa juara ucl," ujar akun @rakha**.
"Abangnya bangga banget, padahal cuman lolos dari degradasi. Masak pemain sekelas timnas target cuman lolos degradasi wkwkwk," tutur akun @khatib**.
"Kebanyakan makan garem kali tuh orang," ungkap akun @alfiansyah**.
"Kampungan, pantes aja ngga jadi pemain internasional," sambung akun @awaluddin**.
"@attahalilintar dan @putrasiregar17 pemaen yang kaya gini masih dipertahanin aje. Kagak punya attitude begini, bikin beban klub aja," tandas akun @irfan_mohammad**.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli