SuaraJawaTengah.id - Seorang pria di Pati, Jawa Tengah tak ada hentinya menuai sorotan publik di media sosial perihal pemberian seserahan pernikahan.
Sebelumnya, beberapa waktu yang lalu yer terdapat dua pria di Pati sempat menggegerkan jagat media sosial. Dengan memberikan seserahan pernikahan berupa sebuah mobil truk dan sepeda motor.
Baru-baru ini juga beredar unggahan video yang menayangkan seorang pria di Pati kembali memberikan seserahan mewah kepada calon istrinya berupa mobil rubicon pada saat lamaran.
Unggahan video tersebut salah satunya diketahui dari akun instagram @agendasolo, Kamis (02/12/2021).
Dalam video singkat itu menampilkan seorang pria dan wanita nampak kompak memakai gaun pengantin pada saat melakukan sesi pemotretan.
Mereka berdua melakukan sesi pemotretan dengan latar belakang background mobil mewah rubicon yang terparkir di halaman rumah.
Rupanya mobil seharga Rp1,78 milliar itu merupakan pemberian dari calon pengantin laki-laki untuk calon istrinya pada saat lamaran.
"PATI KERAS LUR, LAMARAN RUBBICON," bunyi keterangan tertulis yang tertera dalam video tersebut.
Sontak saja unggahan yang telah ditonton 119.691 kali itu langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang tercengang dengan pemberian seserahan para pria di Pati, Jawa Tengah.
Baca Juga: Tanggul Sungai Jebol, Sejumlah Wilayah di Kabupaten Pati Terendam Banjir
"Tambah ngeri iki," kata akun @juwari**.
"Pati meneh i, edan tenan," celetuk akun @devara_cahya**.
"Jo salah. Wong kono ancen adate ngono. Ono seserahan omah sak isine barang, wes biasa sultan2 Pati mah," tambah akun @redsscar**.
"Wong Pati rata-rata wong kaya raya ya, pekerja keras akeh usahane, akeh duite," sambung akun @ng_jln**.
"Semoga aja pernikahan mereka langgeng sampe maut memisahkan mereka berdua, amin YRA," timpal akun @mimijelita**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim