SuaraJawaTengah.id - Beredar sebuah video emak-emak yang tinggal di lereng Gunung Semeru menjadi korban penjarahan menyita perhatian publik.
Padahal bencana erupsi Gunung Semeru sejak Sabtu (04/12/2021) menyimpan duka dan trauma sangat mendalam. Pasalnya warga yang tinggal di area lereng Gunung Semeru harus kehilangan harta, rumah bahkan sanak saudaranya.
Curhatan emak-emak yang jadi korban penjarahan salah satunya diketahui dari unggahan video di akun instagram @andreli_48, Kamis (09/12/2021).
"Kok tega banget ada orang tidak bertanggung jawab mengambil kesempatan di saat saudaranya kena musibah," tulis caption akun tersebut.
Dalam video singkat itu emak-emak ini tengah diwawancarai oleh seorang pria. Dalam pengakuannya, pasca erupsi Gunung Semeru hewan ternaknya dijarah.
"Berikut adalah warga Curah Kobokan yang menjadi korban erupsi Gunung Semeru dan sedikit barangnya dijarah oleh orang tak bertanggung jawab. Monggo bu apa saja barang yang hilangnya?," tanya pria tersebut.
"Kambing jantan satu, kambing betina yang lagi bunting satu," buka emak-emak tersebut.
Selain itu, emak-emak ini menambahkan jika barang milik tetangga nya juga ada yang dijarah oleh orang yang tak dikenal.
"Barang-barang tidak ada lagi, cuman punya tetangga kulkas diambil," jelasnya.
Baca Juga: Hari Keenam Tanggap Darurat Bencana Erupsi Semeru, PMI Fokus Pelayanan Kesehatan Korban
Sontak saja curhatan emak-emak itu mematik perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang mengecam tindakan penjarahan tersebut.
"Selalu ada yang seperti ini, gempa jogja itu berapa yg kerampokan," ujar akun @anami**.
"Ba***** banget yang maling," cetus akun @budiharyan**.
"Gawe wong seng njarah, a** kowe, ba******," ungkap akun @maulana**.
"Tuhan akan membalasnya," timpal akun @mustofa**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng