SuaraJawaTengah.id - Nahdlatul Ulama (NU) rupanya tidak hanya berkembang di Indonesia. Umat islam dari Indonesia itu ternyata juga berada di banyak negara, salah satunya di Inggris raya.
Mereka pun juga sama seperti NU di Indonesia, yang hidup dengan gotong-royong. Terbaru, Nahdliyin Inggris Raya meluncurkan program Wakaf Gotong Royong untuk mendirikan masjid Indonesia di kota London.
Ketua PCINU Inggris Raya Shandy Adiguna menyebutkan dengan luas bangunan masjid sebesar 368,5 meter persegi seharga Rp30 miliar akan berdiri masjid.
“Sudah sekitar dua dekade lalu, almarhum Kiai Royandi Abbas dan beberapa kiai nahdliyin di Inggris menggagas pendirian masjid ini, namun menghadapi beberapa kendala. Saat ini, kami mengajak bersama-sama nahdliyin sedunia, dan warga Muslim di mana pun berada, untuk bersama-sama menyisihkan dana untuk Wakaf Gotong Royong ini," kata dia dikutip dari ANTARA dalam keterangan tertulisnya pada Selasa malam (14/12/2021).
Program ini merupakan kolaborasi dari PCI Nahdlatul Ulama United Kingdom (PCINU UK), Muslimat NU UK, KBRI London dan IIC London.
Program ini juga berkolaborasi dengan beberapa lembaga, di antaranya NUCARE-Lazisnu, PPI UK, MES UK, Kitabisa, Masjid Istiqlal, serta Gusdurian Peduli.
Saat ini, ujar Shandy, pihaknya mengajak banyak pihak untuk berkolaborasi bersama mendirikan masjid Indonesia di London.
“Prinsipnya, kami ingin menghadirkan Islam yang rahmatan lil-alamin di London, Inggris. Kota London itu kan pusat peradaban, pemerintahan, ekonomi dan politik internasional di Eropa, jadi ini misi penting, perjuangan kita semua,” kata dia.
Sementara itu Yayah Indra, Ketua PCI Muslimat NU Inggris Raya, mengatakan muslimat sedunia siap bersama-sama bergerak untuk menyukseskan program ini.
Baca Juga: Tak Perlu Berbondong-bondong ke Lampung, Muktamar NU Disiarkan Live Streaming
“Alhamdulillah, beberapa waktu lalu kami menyelenggarakan agenda yang dihadiri Ketua Umum Muslimat Ibu Hj. Khofifah Indar Parawansa, Duta Besar Indonesia di London, Dr. Desra Percaya dan Dr. KH. Faqih Abdul Kodir. Kami juga mendapat dukungan dari jajaran PP Muslimat, serta teman-teman seperjuangan dari PW, PC dan PCI Muslimat dari berbagai negara,” jelas Yayah.
Sekretaris PCI Nahdlatul Ulama Inggris Raya, Munawir Aziz, menyampaikan bahwa pendirian masjid Indonesia di Inggris ini merupakan jihad kemanusiaan dan jalan dakwah bagi nahdliyin di seluruh dunia.
Dia menambahkan hingga saat ini dana yang sudah terkumpul sebanyak Rp18 miliar. Bagi masyarakat yang hendak berpartisipasi dapat menyalurkan Wakaf Gotong Royong melalui Bank BNI, No rekening: 0863842139 dengan keterangan untuk pembangunan masjid di London.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!