SuaraJawaTengah.id - Thailand resmi lolos dari Semifinal Piala AFF 2020. Mereka akan menghadapi Timnas Indonesia di laga Final.
Thailand menahan imbang Vietnam dengan skor 0-0 pada laga leg kedua semifinal di Stadion Nasional, Singapura, Minggu (26/12/2021).
Thailand berhak ke babak puncak lantaran pada leg pertama menang 2-0 atas Vietnam. Adapun timnas Indonesia melaju ke final karena unggul agregat 5-3 atas Singapura di empat besar.
Pertemuan Indonesia dengan Thailand di final Piala AFF 2020 merupakan ulangan final Piala AFF 2000, 2002 dan 2016.
Pada tiga laga tersebut, Thailand selalu menundukkan Indonesia dan berhak menyandang gelar juara.
Final Piala AFF 2020 akan berlangsung dua leg yaitu pada 29 Desember 2021 dan 1 Januari 2022.
Saat bersua Vietnam di leg kedua semifinal Piala AFF 2020, Thailand yang sudah unggul kemenangan tetap menurunkan jajaran pemain terbaiknya seperti Teerasil Dangda, Chanathip Songkrasin, Thitipan Puangchan dan Theerathon Bunmathan.
Sementara Vietnam memainkan nama-nama andalan yakni Nguyen Quang Hai, Phan Van Duc dan Nguyen Tien Linh.
Dengan komposisi seperti itu, kedua tim saling berbalas serangan. Phan Van Duc sempat mengancam melalui sepakannya pada menit kesembilan tetapi dapat diamankan kiper Thailand.
Baca Juga: Salim ke Shin Tae-yong, Aksi Dewangga di Semifinal Piala AFF Buat Salfok Sutrisna Wibawa
Thailand membalas melalui percobaan Theerathon Bunmathan yang ditepis di penghujung babak pertama, disusul tendangan Chanathip Songkrasin yang melambung.
Usai jeda, baik Vietnam maupun Thailand tak menurunkan tensi pertandingan. Akan tetapi, tak ada gol lain yang tercipta sampai laga tuntas.
Pada pertandingan itu, Thailand memiliki 56,8 persen penguasaan bola, melakukan lima kali percobaan di mana hanya satu yang tepat sasaran.
Performa Vietnam lebih agresif dengan melepaskan 11 tembakan dan empat di antaranya tepat ke gawang.
[ANTARA]
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan
-
OTT Bupati Sudewo, KPK Amankan Rp2,6 Miliar! Inilah Alur Pemerasan Jabatan Perangkat Desa di Pati
-
5 Modus Korupsi Bupati Pati Sudewo, Peras Kades Demi Jabatan Perangkat Desa
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol