SuaraJawaTengah.id - Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024 kian hangat diperbincangkan. Sejumlah lembaga survei terus merilis elektabilitas para calon presiden atau capres 2024 paling potensial.
Lembaga survei Politika Research and Consulting (PRC) bersama Paremeter Politik Indonesia (PPI) merilis hasil survei elektabilitas bursa calon presiden dan wakil presiden pada pemilihan umum presiden (Pilpres) 2024.
Menyadur dari Solopos.com, hasil survei itu menunjukkan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, menempati posisi pertama bursa calon presiden (capres) dalam Pilpres 2024. Capaian elektabiltas 25,5 persen.
Posisi kedua ditempati Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Prabowo mengantongi elektabilitas 22,9 persen. Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menyusul di posisi ketiga dengan capaian 12,4 persen.
Baca Juga: Gus Yahya Terpilih Jadi Ketum PBNU, Ganjar: Teringat Pada Sosok Gus Dur
“Peta elektoral 15 nama. Ganjar sudah mendahului peringkat Prabowo. Harus diakui Ganjar paling dianggap layak untuk dijadikan capres,” kata Direktur Eksekutif PRC, Rio Prayogo, Senin (27/12/2021).
Posisi keempat diduduki Sandiaga Uno dengan 9,4 persen dan Ridwan Kamil 5,8 persen. “Sandiaga juga efektif, tapi sebagai cawapres. Yang lain harus belajar dari Ganjar bagaimana keterkenalan menjadi elektabiltas yang baik,” ujar Rio.
Lembaga survei PRC dan PPI menggunakan metode multi stage random sampling. Jumlah responden sebanyak 1.600 orang dan tersebar secara proporsional di 34 Provinsi.
Responden yang terpilih diwawancarai lewat tatap muka (face to face). Pengumpulan dan pengolahan data dilakukan pada 12 November-4 Desember 2021. Tingkat kepercayaan (significant level) survei ini 95 persen dengan margin of error sebesar 2,5 persen.
Baca Juga: Wajah Puan Maharani Ada di Bungkusan Paket Sembako, Formappi: Sangat Rendah
Berita Terkait
-
Resmi! Basuki Terpilih Jadi Ketum Kagama Gantikan Ganjar Pranowo
-
Jubir PDIP Sebut Ada Kepanikan, Ganjar Singgung Efek Jokowi Kampanye di Purwokerto
-
Mafindo Soroti Hoaks Jelang Pencoblosan Pilkada 2024, Sasar Calon Kepala Daerah
-
Beda Pendidikan Hetty Andika Perkasa vs Siti Atikoh, Adab Temani Suami Kampanye Dibanding-bandingkan
-
Ucapkan Selamat ke Prabowo, Wajah Glowing Ganjar Pranowo Bikin Salfok: Cocok Jadi Influencer
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs
-
Pengamat Nilai Program Pendidikan Gratis dan Rp300 Juta per RW dari Yoyok-Joss Realistis
-
Perebutan Suara NU: Luthfi-Yasin vs Andika-Hendi, Siapa Lebih Unggul?
-
Wapres Gibran Tinjau Program Makan Bergizi di SMKN 7 Semarang, Siswa Sambut Antusias