SuaraJawaTengah.id - Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024 kian hangat diperbincangkan. Sejumlah lembaga survei terus merilis elektabilitas para calon presiden atau capres 2024 paling potensial.
Lembaga survei Politika Research and Consulting (PRC) bersama Paremeter Politik Indonesia (PPI) merilis hasil survei elektabilitas bursa calon presiden dan wakil presiden pada pemilihan umum presiden (Pilpres) 2024.
Menyadur dari Solopos.com, hasil survei itu menunjukkan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, menempati posisi pertama bursa calon presiden (capres) dalam Pilpres 2024. Capaian elektabiltas 25,5 persen.
Posisi kedua ditempati Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Prabowo mengantongi elektabilitas 22,9 persen. Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menyusul di posisi ketiga dengan capaian 12,4 persen.
“Peta elektoral 15 nama. Ganjar sudah mendahului peringkat Prabowo. Harus diakui Ganjar paling dianggap layak untuk dijadikan capres,” kata Direktur Eksekutif PRC, Rio Prayogo, Senin (27/12/2021).
Posisi keempat diduduki Sandiaga Uno dengan 9,4 persen dan Ridwan Kamil 5,8 persen. “Sandiaga juga efektif, tapi sebagai cawapres. Yang lain harus belajar dari Ganjar bagaimana keterkenalan menjadi elektabiltas yang baik,” ujar Rio.
Lembaga survei PRC dan PPI menggunakan metode multi stage random sampling. Jumlah responden sebanyak 1.600 orang dan tersebar secara proporsional di 34 Provinsi.
Responden yang terpilih diwawancarai lewat tatap muka (face to face). Pengumpulan dan pengolahan data dilakukan pada 12 November-4 Desember 2021. Tingkat kepercayaan (significant level) survei ini 95 persen dengan margin of error sebesar 2,5 persen.
Baca Juga: Gus Yahya Terpilih Jadi Ketum PBNU, Ganjar: Teringat Pada Sosok Gus Dur
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Selalu Terus Bertransformasi, BRI Yakin Mampu Memberikan Hasil Optimal
-
Bagian dari Danantara, BRI Turut Memberikan Dukungan Nyata dalam Pembangunan Rumah Hunian di Aceh
-
5 Mobil Bekas Seharga Motor yang Layak Dibeli, Cuma Rp17 Juta!
-
Waspada! Semarang dan Jawa Tengah Diprediksi Dilanda Hujan Lebat Disertai Petir Hari Ini