SuaraJawaTengah.id - Kecelakaan adu banteng antara sebuah mobil pikap dengan sepeda motor terjadi di Jalan Diponegoro, Desa Sidayu, Kecamatan Binangun, Kabupaten Cilacap, Senin (27/12/2021) malam.
Diduga mengantuk, pengendara motor yang berprofesi sebagai anggota TNI-AD bernama Sutardi (40) tak bisa mengendalikan laju motor hingga menabrak pikap.
Warga Desa Sikanco RT 001/RW 012, Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap itu meninggal dunia.
Diwartakan Solopos.com--jaringan Suara.com, Kanit Gakkum Satlantas Polres Cilacap, Ipda Adim Hayoko menjelaskan kecelakaan bermula korban mengendarai sepeda motor Honda Vario berpelat nomor R 2193 TK dari arah barat ke timur.
Baca Juga: Terjadi Lagi, Polisi Tuban Tewas Jadi Korban Tabrak Lari, Motornya Sampai Hancur
Sesampainya di tempat kejadian, mobil pikap berpelat nomor R 9122 M yang dikemudikan Risno, 37, warga Desa Pagubugan, Kecamatan Binangun, datang dari arah berlawan.
“Diduga pengendara motor Honda Vario mengantuk, sehingga oleng ke kanan dan membentur mobil pikap,” ujar Adim, Selasa (28/12/2021).
Kasus kecelakaan ini ditangani Unit Gakkum Satlantas Polres Cilacap. Polisi juga mengamankan barang bukti dan meminta keterangan saksi atas peristiwa yang menyebabkan seorang anggota TNI meninggal dunia.
Selain itu, dirinya juga mengimbau kepada para pengguna jalan atau pengendara kendaraan bermotor agar lebih berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan saat berkendara di jalan.
Baca Juga: Didatangi Jenderal Dudung, Orang Tua Korban Tabrak Lari di Nagreg Curhat Begini
Berita Terkait
-
Awas Rem Blong! 8 Langkah Mencegah Tragedi di Jalan
-
Ngeri! Tawuran Maut Kebon Singkong Vs Cipinang Jagal di Jaktim: Satu Tewas Tersambar Kereta hingga Kena Panah di Leher
-
Tiga Kru tvOne yang Meninggal Akibat Kecelakaan di Tol Pemalang Terima Manfaat BPJS Ketenagakerjaan
-
Meninggal karena Kecelakaan saat Naik Xmax, Ini Profil Mantan Pembalap Indonesia Hokky Krisdianto
-
Karier Hokky Krisdianto, Pembalap Legendaris Meninggal Dunia Kecelakaan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri
-
Cari Rumah Baru di Ibu Kota Jatim Sesuai Fengshui? Hadiri BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Jelang Pencoblosan, PAN Jateng Dorong Pilkada Berlangsung Damai, Ini Alasannya
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang