SuaraJawaTengah.id - Drama seri di We TV yang berjudul Layangan Putus menyita perhatian publik. Drama tersebut pun kini digandrungi masyarkat Indonesia.
Kisahnya yang sederhana dan mencerminkan kehidupan nyata, Drama seri Layang Putus pun menjadi viral di media sosial.
Menyadur dari Solopos.com Rabu (29/12/2021), penulis Layangan Putus yang akhirnya diangkat dalam bentuk drama seri di We TV, Mommy ASF atau Eca Prasetya, membeberkan proses kreatif hingga karyanya diangkat menjadi drama seri di layar We TV.
Sebagaimana diketahui drama ini berawal dari tulisan tangannya yang diunggah ke Facebook. Penulis Layangan Putus menyebutkan justru pihak MD Entertainment yang mengejar-kejar dirinya agar kisah itu diangkat menjadi drama seri. Namun waktu itu dia masih ragu.
Penulis Layangan Putus ini juga menyebutkan bahwa dirinya sama sekali tidak menyangka kisah yang dibagikannya melalui Facebook akhirnya viral dan akhirnya menarik perhatian MD Entertainment untuk mengangkat kisah tersebut dalam bentuk series.
Hal itu diungkapkannya dalam sesi interview yang diunggah di kanal Youtube MD Entertainment, belum lama ini.
“Ini ceritanya lucu juga… Pokoknya sebelum MD [Entertainment], sebetulnya ada yang mengajak buat dibukukan. Dari situ sih kayak senang ternyata dapat sambutan bagus dan ada yang membimbing untuk dirapikan dijadikan buku. Ada tiga. Bahkan sudah ada yang sudah mengirim surat kontrak kerja tapi belum saya approve masih ngobrol-ngobrol aja,” beber Echa seperti dikutip dari kanal Youtube MD Entertainment berjudul Layangan Putus-Arti Layangan Putus dari Mommy ASF.
Penulis Layangan Putus ini melanjutkan setelah itu pihak MD Entertainment datang. “Nah pihak MD inilah yang paling ngejar. Saya kan awalnya yang kayak maju mundur maju mundur gitu mau dibukuin nggak? Nah pihak MD ini yang paling ngejar. Bolak balik ngehubungin orang tua saya, adik saya, teman-teman pengajian, semua itu dikejar. Beliau sampe datang ke Bali. Yang paling antusias dan paling serius itu pihak MD,” paparnya sambil tersenyum.
Tak hanya mengisahkan proses kreatif di balik cerita mengharu-biru itu, penulis Layangan Putus juga mengungkapkan arti di balik judul tersebut. Layangan Putus itu, menurut dia, sebenarnya kayak spontanitas judul gitu saat dia unggah cerita. Tapi pada saat itu memang mewakili kondisi saat itu.
Baca Juga: Cewek Ini Bingung Nonton Layangan Putus Tak Ada Reza Rahadian, Warganet: Salah Server Mbak
“Layangan Putus itu sendiri kayak mewakili seorang perempuan yang sedang menjalani rumah tangganya kayak gamang gitu, terombang-ambing kayak layangan putus gitu,” paparnya.
Apakah terpikirkan kalau cerita Layangan Putus akan viral di media sosial? “Enggak sih sama sekali nggak nyangka. reaksinya kaget sempet ga nyangka, ramean, kehebohan yang muncul, enggak siap dengan kehebohan itu ternyata bisa diterima sampe sebegitunya oleh masyarakat, legalah,” paparnya.
Lebih lanjut Mommy ASF mengungkapkan bagaimana bagaimana pendapatnya setelah menyaksikan Layangan Putus dalam bentuk drama? “Excited sih karena benar-benar general dan real life itu seperti ini. Beberapa perjalanan hidup ya udah perjalanannya memang seperti ini. Buat disaksikan worth it.”
Dia juga punya harapan untuk penonton setelah menyaksikan tayangan tersebut. “Bisa ambil hikmah aja dari cerita yang sudah disuguhkan, pererat komunikasi antar keluarga,” ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK