SuaraJawaTengah.id - PSIS Semarang resmi memperkenalkan pemain barunya, Rachmad Hidayat guna menghadapi putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022.
Pemain berposisi winger itu sebelumnya memperkuat PSMS Medan di Liga 2 2021 dengan torehan enam gol dan empat assist.
General Manager (GM) PSIS, Wahyu Winarto menjelaskan, eks bomber Persib Bandung itu dikontrak hingga akhir musim ini dengan opsi perpanjangan.
Opsi penambahan durasi kontrak itu nantinya berdasarkan performa striker berusia 30 tahun itu bersama tim Laskar Mahesa Jenar.
“Rachmad kita kontrak selama putaran kedua. Kalau bermain bagus, ada opsi perpanjangan kontrak untuk musim depan," kata pria yang akrab disapa Liluk itu, Minggu (2/1/2021) dikutip dari Ayosemarang.com--jaringan Suara.com.
"Sebenarnya kami menawarkan hingga musim depan, tetapi Rachmad ingin kontrak di putaran kedua dulu,” tambah dia.
Liluk mengaku sudah menjalin komunikasi dengan Rachmat Hidayat beberapa waktu lalu.
“Sudah lama komunikasi dengan Rachmad Hidayat. Begitu dihubungi sangat antusias sekali ingin bergabung. Tidak membutuhkan waku lama untuk negosiasi, langsung kita setujui,” terang Liluk.
Kedatangan Rachmad Hidayat diharapkan bisa membawa PSIS Semarang lebih baik lagi di sisa putaran kedua BRI Liga 1.
Baca Juga: Gabung Persela, Jose Wilkson Pamitan ke Bonek dan Persebaya
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga