SuaraJawaTengah.id - Kecelakaan beruntun yang melibatkan truk, mobil dan sejumlah motor terjadi di jalan lingkar Kota Salatiga, Senin (3/1/2022) pagi.
Akibat kejadian itu, satu orang dikabarkan meninggal dunia.
Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana mengatakan kecelakaan diduga bermula dari sebuah truk tangki bernomor polisi L 8736 AK yang melaju dari arah Solo menuju Semarang di jalan lingkar Kota Salatiga di wilayah Sidomukti.
"Truk tangki tersebut diduga mengalami gangguan pada fungsi rem saat mendekati persimpangan di sekitar lokasi kejadian," dikutip dari ANTARA.
Truk tangki yang melaju tidak terkendali kemudian menabrak satu truk kontainer dan sepeda motor.
Truk tangki masih terus melaju hingga akhirnya menabrak satu mobil dan sepeda motor yang sedang berhenti di persimpangan jalan karena lalu lintas menyala merah.
Pengemudi Yamaha Mio bernomor polisi H 2459 JW yang berhenti di persimpangan jalan tersebut meninggal dunia dalam kejadian nahas tersebut.
Selain korban tewas, terdapat dua korban terluka lainnya yang langsung dilarikan ke RSUD Salatiga.
Petugas yang memperoleh laporan kejadian tersebut langsung menuju ke tempat kejadian untuk mengevakuasi korban serta kendaraan yang terlibat kecelakaan.
Baca Juga: Tahun Baru Kelabu, Ibu dan Anak Tewas Usai Sepeda Motornya Hantam Mobil di Tawangmangu
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga