SuaraJawaTengah.id - Belakangan ini sejumlah kalangan aktris secara terbuka mengumumkan mengadopsi boneka spirit doll alias boneka arwah untuk dijadikan menuai sorotan publik.
Salah satu aktris yang pertama kali menggegerkan trend tersebut yakni Ivan Gunawan. Desainer ternama itu secara terang-terangan mengumumkan mengadopsi boneka spirit doll di sosial medianya.
Keputusan pria yang disapa Igun tersebut menuai pro dan kontra. Meski alasannya untuk mengusir rasa sepi. Publik menilai bahwa Igun mengalami gangguan jiwa.
Jauh sebelum Ivan Gunawan mengumumkan ke publik soal boneka spirit doll. Ternyata ada beberapa kalangan selebriti sudah melakukan hal serupa seperti Nora Alexandra, Lucinta Luna, Sarwendah.
Bahkan Soimah dan Celine Evangelista baru-baru ini juga turut mempopulerkan tren mengadopsi boneka spirit doll untuk dijadikan anak.
Ramainya tren kalangan selebriti mengadopsi boneka spirit doll rupanya turut dikomentari oleh Ustaz Muhammad Faizar. Menurutnya, hukum memiliki boneka untuk dijadikan mainan anak-anak dalam Islam diperbolehkan.
"Hukum memiliki boneka sebenarnya boleh-boleh saja untuk mainan anak. Rasulullah juga tidak melarang Siti Aisyah memiliki boneka yang disimpan di kamarnya," ujar Ustaz Muhammad Faizar di kanal YouTube nya.
Namun, Ustaz Muhammad Faizar menuturkan jika seseorang terlalu mengistimewakan dan memperlakukan boneka layaknya anak. Lalu boneka tersebut dipercaya dapat mengundang keberuntungan dan hal lainnya. Maka hukumnya menjadi musyrik.
"Tapi kalau konteksnya spirit doll menurut saya seperti berhala modern. Bukan menjadi boneka biasa. Karena banyak orang yang percaya kalau memiliki boneka itu akan membuat hati lebih tenang, bisa mendatangkan rezeki, bisa jadi pengundang keberuntungan. Sehingga hukumnya menjadi musyrik jika percaya hal-hal tersebut," sambungnya.
Alhasil, hukum mempercayai boneka spirit doll sama halnya menyekutukan Allah bagi orang beragama Islam. Dengan begitu, umat muslim yang telah terlanjur memiliki dan merawat boneka spirit doll untuk segera bertaubat.
Baca Juga: Kemenhub Resmi Kelola Lahan di Pulau Berhala Sumut untuk Kepentingan Kenavigasian
"Fitrah kita selaku manusia adalah makhluk sosial. Kita dihidupkan oleh Allah untuk menjaga tali hubungan kepada Allah. Kita juga di seru untuk menjaga silaturahmi antar sesama," paparnya.
"Kalau mau berteman ia bertemanlah dengan sesama manusia. Kalau mau adopsi anak, adopsi lah anak-anak yatim piatu. Bukankah itu justru lebih mulai dan mendapat ganjaran untuk kehidupan di akhirat kelak," tegasnya.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli