SuaraJawaTengah.id - Masyarakat Desa Semampir, Kabupaten Banjarnegara digegerkan dengan penemuan jenazah yang tersangkut di aliran irigasi.
Polisi menemukan tanda kekerasan pada tubuh jenazah dan menduga sebai korban pembunuhan.
KBO Reskrim Polres Banjarnegara, Ipda Saripin mengatakan sebelumnya, pihaknya mendapat laporan orang hilang pada Rabu, (19 /1/2022).
"Bahwa salah satu warga pada Selasa, (18/1/2022) pergi memancing sekitar 23.00 WIB. Sampai saat dilaporkan belum kembali," kata Ipda Saripin, Kamis (20/1/2022).
"Selang sejam dilaporkan, jenazah ditemukan di irigasi turut Desa Semampir, dan identik dengan korban yang dilaporkan hilang," jelas dia.
Jenazah yang sempat dilaporkan tersebut bernama Lukman Zulianto Bin (33) merupakan warga Kelurahan Semarang, Banjarnegara.
Usai evakuasi jenazah, Sat reskrim Polres Banjarnegara melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) penemuan jenazah.
Pada tubuh jenazah terdapat beberapa luka di pelipis kiri, lebam di pojok mata sebelah kiri, luka lecet di dahi sebelah kiri, luka lebam di dahi sebelah atas, serta beberapa luka lecet di punggung tangan kanan dan kiri serta luka lecet di lutut kanan dan kiri.
"Setelah dilakukan olah TKP memang ada tanda (kekerasan) memar di bagian tubuhnya. Satreskrim Polres dalam hal ini penyidik melakukan penyelidikan terkait jenazah tersebut lebih lanjut," imbuh dia.
Baca Juga: Dulu Jadi Daerah Tertinggal di Banjarnegara, Sekarang Jadi Desa Digital
Salah satu teman korban, Bili Sabela mengungkapkan, dirinya terakhir bertemu dengan korban pada hari Selasa.
Bahkan korban diketahui sudah merencanakan menikah tiga pekan lagi.
"Terakhir ketemu Selasa atau Senin, iya sekitar 3 minggu lagi menikah," ungkap dia.
Kontributor : Citra Ningsih
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli
-
BRI Peduli Bangun Saluran Air di Desa Depok, Wujudkan Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan