SuaraJawaTengah.id - Hujan lebat diprediksi akan turun di sejumlah daerah di Indonesia. Salah satunya di Provinsi Jawa Tengah.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini, beberapa wilayah di Indonesia berpotensi mengalami hujan lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang termasuk wilayah di Sumatera, Jawa, Kalimantan dan Sulawesi.
Dalam peringatan dini cuaca di situs BMKG pada Sabtu (22/1/2022), memperlihatkan wilayah yang berpotensi mengalami hujan lebat berada di Sumatera Barat, Bengkulu, Sumatera Selatan, Lampung, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, D.I. Yogyakarta serta Jawa Timur.
Wilayah lain yang diprakirakan mengalami hujan lebat hari ini yang berada di Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua Barat dan Papua.
Baca Juga: Survei BMKG: Konstruksi Rumah Warga Rusak Akibat Gempa Banten Tak Sesuai Standar
Sementara wilayah di Jambi, DKI Jakarta, Bali, Nusa Tenggara Barat dan Sulawesi Selatan berpotensi mengalami hujan dengan intensitas lebih ringan.
Khusus untuk daerah DKI Jakarta, hujan sedang berpotensi terjadi di Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada siang hari.
Sementara hujan ringan dapat terjadi di Jakarta Pusat dan Jakarta Utara pada siang hari. Hujan ringan juga berpotensi terjadi pada malam hari di Jakarta Barat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu.
Terkait hujan lebat, BMKG memperingatkan beberapa provinsi berpotensi mengalami dampaknya seperti banjir yaitu Nusa Tenggara Timur yang masuk dalam kategori siaga.
Sementara yang masuk kategori waspada dampak hujan lebat pada hari ini adalah Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan, Bengkulu, Lampung, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, D.I. Yogyakarta, Jawa Timur, Banten dan Bali.
Wilayah lain yang masuk kategori waspada adalah Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua Barat dan Papua.
[ANTARA]
Baca Juga: Cuaca Ekstrem Dinilai Berbahaya, Jalur Pendakian Gunung Tambora Ditutup
Berita Terkait
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
Gempa Magnitudo 6,8 Mengguncang Papua Nugini, BMKG Pastikan Tidak Berpotensi Tsunami di Indonesia
-
H+3 Lebaran: Mayoritas Kota Besar Diguyur Hujan Ringan Hingga Petir
-
Waspada! Cuaca Ekstrem Ancam Mudik Lebaran 2025, Ini Daftar Daerah Rawan
-
Terjadi Musim Pancaroba Selama Periode Lebaran, Pengelola Wisata Diminta Siapkan Mitigasi Bencana
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
-
Orang RI Mulai Cemas, Kudu Mikir 1.000 Kali Untuk Belanja! Sri Mulyani Justru Diam Seribu Bahasa
-
Semua Maskapai China Stop Beli Pesawat Boeing Imbas Perang Dagang dengan AS
-
Dear Pak Prabowo! Orang RI Kini Cemas, Mau Belanja Kudu Mikir 1.000 Kali
-
Weton Rabu Pon Menurut Primbon Jawa: Karakter, Pantangan, dan Tips Menghindari Kesialan
Terkini
-
Weton Rabu Pon Menurut Primbon Jawa: Karakter, Pantangan, dan Tips Menghindari Kesialan
-
Rahasia Keberkahan Pernikahan di Bulan Syawal: Ini Doa yang Wajib Kamu Ucapkan!
-
Keistimewaan Surat Yasin Ayat 82: Kekuatan Tak Terlihat di Balik Doa dan Ikhtiar
-
Mengungkap Kerajaan Gaib di Pantai Glagah Wangi Demak
-
Bisa Bikin Merinding! Misteri Penampakan Kepala Menggelinding di Jalan Grojogan Blora