SuaraJawaTengah.id - Tuan rumah ASEAN Para Games 2022 berada di Kota Solo. Wali Kota Gibran Rakabuming Raka akan menjadi ketua panitia ajang internasional tersebut.
Untuk memberikan fasilitas terbaik, Kota Solo tengah mempersiapkan diri menjadi tuan rumah ASEAN Para Games 2022 yang akan dihelat pada Juli mendatang.
"Sejauh ini sudah memadai, nanti minggu depan baru dibicarakan anggarannya," kata Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka dikutip dari ANTARA di Solo, Rabu (26/1/2022).
Ia mengatakan saat ini persiapan yang dilakukan masih dalam tahap awal. Meski demikian, arena pertandingan (venue) dan hotel sudah mulai disiapkan.
Baca Juga: Gibran Siap Menjadi Ketua Panitia ASEAN Para Games 2022
"Untuk venue sudah disiapkan di Manahan dan lain-lain, kalau GOR indoor nggak ada. Waktunya nggak nyandak (cukup) kalau Juli (untuk mempersiapkan GOR indoor)," ujar Gibran.
Sedangkan untuk hotel, ia memprediksi hampir seluruh hotel di Solo akan kebanjiran tamu.
"Semua hotel terpakai, besok penuh semua. Ada 3.000 orang, itu baru atlet, belum ofisialnya," tutur Gibran.
Sementara itu, terkait perusahaan yang akan dibidik untuk sponsorship, ia menuturkan masih dalam pembahasan.
"Sponsor belum, makanya ini ngejar. Nanti minggu depan baru dibicarakan, rapatnya sama pak menteri," ungkap Gibran.
Baca Juga: Gibran Rakabuming Jabat Ketua Panitia ASEAN Para Games 2022 di Solo
Kota Solo resmi ditetapkan sebagai tuan rumah ASEAN Para Games 2022 menggantikan Vietnam yang memutuskan mundur dan hanya menggelar SEA Games pada 12-23 Mei mendatang.
Ditetapkannya Solo sebagai tuan rumah pengganti ASEAN Para Games itu tertuang dalam surat keputusan yang dikeluarkan ASEAN Para Sports Federation (APSF) pada 14 Januari lalu. ASEAN Para Games edisi ke-11 itu rencananya akan diadakan pada 20-31 Juli 2022 tidak hanya di Kota Solo, tetapi juga di beberapa daerah sekitar.
Ketua Komite Paralimpik (NPC) Indonesia Senny Marbun melalui keterangan resminya mengatakan Indonesia akan mempersiapkan diri secara maksimal untuk menjadi tuan rumah APG tahun ini.
"Setelah ditiadakannya APG Filipina 2019 dan Vietnam menolak menjadi tuan rumah APG 2022, Pak Presiden (Joko Widodo) mengambil keputusan untuk menjadi tuan rumah, yang merupakan keputusan yang luar biasa," pungkas Senny.
NPC Indonesia pun telah menetapkan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai ketua panitia ASEAN Para Games Organizing Committee (INASPOC) 2022.
Berita Terkait
-
Nomor WhatsApp 'Lapor Mas Wapres' Susah Diakses, Netizen: Cuma Pemanis
-
Beda Cara Lapor Mas Wapres Gibran Versi Online vs Offline, Gampang Mana?
-
Dukung Gibran Buka Posko "Lapor Mas Wapres," Pimpinan DPR: Tak Usah Berburuk Sangka, Suudzon!
-
Akun Fufufafa Milik Gibran? Roy Suryo Sarankan Polisi Panggil Pembuat Akun dan Minta Pasbata Jokowi Lapor Mas Wapres
-
Segini Gaji Buzzer, TikToker Intan Srinita Dicurigai Buzzer usai Sebut Roy Suryo Dalang Akun Fufufafa
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
BRImo FSTVL Ajak Nasabah Transaksi dan Menabung, Raih Hadiah Keren BMW 520i M Sport dan Ribuan Hadiah Langsung
-
Pegiat Sosmed Ini Sebut Jika Andika Perkasa-Hendi Ingin Menang, Jangan Ada yang Main Dua Kaki
-
4 Napi Terorisme Nusakambangan Ikrar Setia NKRI, Bertobat Jadi Duta Perdamaian
-
Cegah Politisasi Kades, Pj Gubernur Jateng Lakukan Ini Jelang Pilkada 2024
-
Gilbert Agius Bocorkan Strategi PSIS Semarang di Putaran Kedua Liga 1: Datangkan Pemain Terbaik!