SuaraJawaTengah.id - Bertepatan dengan Tahun Baru Imlek 2022, Kepolisian Daerah Jawa Tengah bersama Perwakilan Umat Buddha Indonesia (Walubi) menggelar vaksinasi penguat untuk semua lapisan masyarakat di kompleks Kelenteng Tay Kak Sie Kota Semarang, Selasa (1/2/2022).
Jumlah vaksin yang disiapkan Bidang Kedokteran dan Kesehatan Polda Jateng dan Dinas Kesehatan Provinsi Jateng pada vaksinasi ini 1.000 dosis vaksin jenis AstraZeneca.
Kabiddokkes Polda Jateng Kombes Sumy Hastri mengatakan bahwa pihaknya membantu percepatan capaian vaksinasi COVID-19 di Jateng.
"Untuk vaksinasi di kelenteng saat Imlek ini kami menyiapkan 1.000 dosis vaksin penguat dengan 60 tenaga kesehatan dan rekan-rekan Walubi Jateng," katanya.
Dirinya berharap, masyarakat memanfaatkan vaksinasi penguat yang juga berlangsung dalam rangka memperingati Imlek.
Ketua II DPD Walubi Jateng Tanto Soegito Harsono menjelaskan vaksinasi penguat terbuka untuk masyarakat umum yang memenuhi persyaratan.
"Siapa pun boleh ikut vaksinasi yang dilakukan bertepatan dengan Hari Imlek," ujarnya.
Dia menjelaskan dipilihnya kompleks Kelenteng Tay Kak Sie sebagai tempat vaksinasi penguat, tepatnya di halaman Yayasan Tje Lam Tjay itu, karena berada di tengah kota sehingga memudahkan masyarakat mengaksesnya.
Seorang warga Jalan Purwodinatan Kota Semarang bernama Indah Sulistyowati mengaku terbantu dengan adanya pelaksanaan vaksinasi penguat.
Baca Juga: 2 Tahun 'Absen' karena Pandemi, Warga Basuh Rindu Suasana Imlek di Balai Kota Solo
"Ini vaksin ketiga bagi saya, harapannya semua sehat dan pandemi COVID-19 segera berakhir sehingga semua bisa hidup lebih nyaman," katanya.
[ANTARA]
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Selalu Terus Bertransformasi, BRI Yakin Mampu Memberikan Hasil Optimal
-
Bagian dari Danantara, BRI Turut Memberikan Dukungan Nyata dalam Pembangunan Rumah Hunian di Aceh
-
5 Mobil Bekas Seharga Motor yang Layak Dibeli, Cuma Rp17 Juta!
-
Waspada! Semarang dan Jawa Tengah Diprediksi Dilanda Hujan Lebat Disertai Petir Hari Ini