SuaraJawaTengah.id - Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin merupakan tokoh dari Nahdlatul Ulama (NU) yang paling siap untuk maju sebagai calon Presiden (Capres) 2024.
Hal itu ditegaskan Ketua DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jawa Tengah KH Muhammad Yusuf Chudlori saat membuka Musyawarah Pimpinan Wilayah (Muspimwil) III PKB Jateng di Semarang, Kamis (3/2/2022).
"Di antara kader NU, Gus Muhaimin Iskandar adalah sosok yang paling siap. Tidak ada tokoh lain dari NU yang berani deklarasi. Pengalaman Gus Muhaimin juga sangat komplit," ujar Gus Yusuf dari keterangan tertulis.
Pria yang akrab disapa Gus Yusuf ini menambahkan, selain sebagai Ketua Umum PKB, Gus Muhaimin juga pernah berkiprah di Eksekutif, maupun Legislatif.
"Jadi memang tidak hanya siap saja. Tapi pengalamannya juga komplit," jelasnya.
Gus Yusuf membahkan, langkah Gus Muhaimin untuk maju dalam Pilpres 2024, adalah demi kebesaran PKB sekaligus menjaga marwah NU.
"PKB itu ditakdirkan sebagai penjaga marwah NU. Kalau kemudian dari NU sendiri tidak muncul (Capres), maka malah bisa dikapling pihak luar," katanya.
Menurut pendapat Gus Yusuf, siapa yang akan memimpin Indonesia ke depan sudah ada garis tangannya.
"Namun Gus Muhaimin selalu menegaskan bahwa kewajiban semua orang adalah terus berikhtiar," terangnya.
Muspimwil PKB Jateng menghadirkan seluruh Pengurus DPC PKB se Jawa Tengah. Termasuk para Ketua Fraksi PKB DPRD Kab/Kota se-Jawa Tengah. Hadir pula Bendahara DPP PKB Bambang Susanto, Dewan Syuro KH Badawi Basyir, Sekretaris DPW H Sukirman dan Bendahara Abdul Hamid.
"Karena fraksi itu adalah etalase partai. Karenanya kita ajak untuk terus tingkatkan kinerja. Prinsipinya adalah politik kehadiran seperti yang selalu digaungkan Gus Muhaimin," tegasnya.
Sekretaris DPW PKB Jateng H Sukirman mengatakan, sejauh ini Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) sudah berjalan, termasuk rekruitment saksi sejak dini.
“Badan untuk saksi dalam Pemilu juga terus dimatangkan.
Dalam konteks pilpres, kita terus komunikasi ke seluruh komunitas masyarakat yang telah banyak menyatakan dukungan untuk Gus Muhaimin,” imbuhnya.
Ketua LPP Syarif Abdillah mengatakan, saat ini juga sudah mulai persiapan untuk rekruetmen bakal calon anggota legislatif melalui sistem pencalegan dini.
“Caleg dari masyarakat umum sudah banyak mendaftar, khususnya di berbagai Kabupaten/Kota,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Muncul di Bursa Capres, Tokoh Masyarakat Minta Ridwan Kamil Hingga Susi Pudjiastuti Duet dengan LaNyalla
-
UU IKN Digugat Warga di Mahkamah Konstitusi, Cak Imin: DPR Bareng Pemerintah akan Siapkan Argumen-argumen
-
Wacana Duetkan Muhaimin Iskandar-Prabowo Subianto di Pilpres 2024, Analis Politik: Bentuk Kebingungan PKB
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli
-
BRI Peduli Bangun Saluran Air di Desa Depok, Wujudkan Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan