SuaraJawaTengah.id - Mantan Menteri Pendidikan Nasional RI era kepemimpinan Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yahya Muhaimin dikabarkan meninggal dunia di RS Geriyatri Purwokerto, Rabu (9/2/2022).
Pesan tersebut tersebar melalui jejaring perpesanan WhatsApp grup.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Dr Yahya Muhaimin meninggal dunia pada usia 78 tahun dikarenakan sakit. Jenazah akan disemayamkan di kediamannya, di Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah.
Perwakilan keluarga Dr Yahya Muhaimin, dr Anton Budi Dharmawan mengungkapkan kronologi meninggalnya sosok kelahiran Kabupaten Brebes tersbeut.
Baca Juga: Putri Gus Dur Ikut Tanggapi Ceramah Oki Setiana Dewi Terkait KDRT yang Viral
Anton menjelaskan jika Yahya sudah menjalani perawatan di RS Geriyatri Purwokerto selama 10 hari.
"Beliau meninggal dunia karena sakit Sindrom Geriyatri (penyakit lanjut usia). Rencana dari sini akan ke rumah duka. Agar kerabat bisa menyalatkan. Pemakamannya di Kaliherang satu komplek dengan ibunya," ungkapnya.
Semasa hidupnya Dr Yahya Muhaimin dikenal sebagai sosok yang ahli di bidang Politik Ekonomi. Hal ini dikatakan kerabat sekaligus mantan murid almarhum, Bambang Barata Aji.
"Beliau ini tulisannya sangat bagus, tapi mohon maaf beliau orangnya bukan orator yang bagus seperti pak Amien Rais. Beliau ahli politik ekonomi. Terutama penelitiannya tentang peran tentara dalam bisnis. Jadi salah satu intelektual politik yang kredibel pada jamannya," terangnya.
Sementara itu, Kabag Umum, RS Margono Soekarjo, dr Veronica saat dikonfirmasi membenarkan informasi meninggalnya Dr Yahya Muhaimin di RS Geriyatri Purwokerto.
Baca Juga: Polres Brebes Tangkap 2 Pelaku Pelecehan Anak di Bbawah Umur, 10 Bocah Jadi Korban
"Iya benar (meninggal dunia)," katanya singkat.
Berita Terkait
-
Efek Kurang Antisipasi? Pemudik di Pejagan Jadi Korban Kehabisan Saldo E-Toll
-
Telur Asin Salah Satunya, Ini 6 Kuliner Legendaris yang Wajib Dicicipi di Brebes
-
Dulu Lempar Sindir, Anak Gus Dur Kini Tampak Akrab dengan Gibran Rakabuming
-
Soroti Kepala Babi, Anak Gus Dur Bagikan Cerita Masa Orde Baru: Teror Kayak Gini Itu Nyata
-
5 Ucapan Gus Dur yang Jadi Kenyataan, Publik Terbelalak: Mulai dari Prabowo hingga Jokowi
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
-
Orang RI Mulai Cemas, Kudu Mikir 1.000 Kali Untuk Belanja! Sri Mulyani Justru Diam Seribu Bahasa
-
Semua Maskapai China Stop Beli Pesawat Boeing Imbas Perang Dagang dengan AS
Terkini
-
Investasi Global Lirik Jawa Tengah! Ini yang Ditawarkan Gubernur Ahmad Luthfi
-
Weton Rabu Pon Menurut Primbon Jawa: Karakter, Pantangan, dan Tips Menghindari Kesialan
-
Rahasia Keberkahan Pernikahan di Bulan Syawal: Ini Doa yang Wajib Kamu Ucapkan!
-
Keistimewaan Surat Yasin Ayat 82: Kekuatan Tak Terlihat di Balik Doa dan Ikhtiar
-
Mengungkap Kerajaan Gaib di Pantai Glagah Wangi Demak